Sinopsis Film Festival Cross The Line: Wajah Isu Sosial dalam Kehidupan Sepasang Kekasih Budak Kapal

Ayu Nabila | Nisaul F. Sutrisna
Sinopsis Film Festival Cross The Line: Wajah Isu Sosial dalam Kehidupan Sepasang Kekasih Budak Kapal
Cross The Line (KlikFilm)

Cross The Line” merupakan film Indonesia terbaru yang telah tayang dan menarik atensi para penggemar film festival. Film yang diproduksi oleh KlikFilm Productions bersama Canary Studio dan Summerland ini ditayangkan perdana dalam festival Jakarta World Cinema Week pada tanggal 25 Oktober 2022, dan sudah bisa ditonton di KlikFilm sejak tanggal 9 Desember 2022 kemarin.

Cross The Line yang disutradarai oleh Razka Robby Ertanto ini mengangkat tema tentang isu sosial. Film "Cross The Line" dibintangi oleh aktris papan atas Indonesia, yakni Shenina Cinnamon dan aktor tampan Chicco Kurniawan sebagai pemeran utama. Shenina Cinnamon dan Chicco Kurniawan sebelumnya dipertemukan sebagai pasangan sahabat dalam film Penyalin Cahaya

Film ini bercerita tentang kisah sepasang kekasih yang berencana untuk menjadi TKI di luar negeri, tapi malah diperbudak di sebuah kapal dengan upah yang tidak layak. Nah, sebelum menonton filmnya, yuk simak sinopsisnya berikut ini!

Sinopsis Film Festival Cross The Line

Maya (Shenina Cinnamon) dan Haris (Chicco Kurniawan) merupakan sepasang kekasih muda yang bekerja di kapal dengan iming-iming bisa bekerja di luar negeri, tepatnya di Singapura. Mereka berharap dengan bekerja di luar negeri bisa mendapatkan kehidupan yang makmur. Namun, setelah mereka setuju untuk bekerja di kapal, yang terjadi tidak sesuai dengan harapan mereka. Dimana mereka malah terjebak menjadi pekerja/budak di kapal tersebut.

Suatu hari Maya bertemu dengan salah satu penumpang perempuan di kapal tersebut yang memberikan tawaran pekerjaan dengan gaji yang bisa dibilang menggiurkan. Pekerjaan tersebut adalah dengan menjadi pekerja seks di kapal. Dengan kondisinya yang putus asa, Maya mulai tertarik dengan tawaran yang diberikan padanya.

BACA JUGA: Sinopsis Film Avatar: The Way of Water, Daftar Pemain hingga Prestasi di Golden Globe Awards

Namun di sisi lain, Haris sang kekasih berusaha untuk menyelamatkan Maya agar tidak terjebak dalam pekerjaan tersebut dengan mengajaknya untuk mengerjakan pekerjaan lain. Tapi siapa sangka, pekerjaan tersebut malah lebih berat dan berbahaya dari yang mereka kira. Mereka berdua pun harus mencoba bertahan dalam situasi tersebut agar bisa mengumpulkan uang dan memulai cerita baru bersama. 

Cross The Line tidak hanya mengangkat kisah sepasang kekasih yang terjebak di kapal, tetapi juga mengisahkan realita isu sosial yang banyak dirasakan para pekerja di kapal. Selain itu, penonton film ini juga akan diajak untuk melihat kehidupan gelap yang ada di kapal serta menampilkan kenyataan seberapa beratnya kehidupan para pekerja di kapal.

Bagi yang tertarik untuk menonton film festival yang mengangkat isu sosial satu ini, Cross The Line bisa ditonton di KlikFilm. Selamat menonton!

Video yang Mungkin Anda Suka.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Lisa Mariana Ngemis Tes DNA, Denise Chariesta Sebut Tak Ada Otak dan Harga Diri
Lisa Mariana Ngemis Tes DNA, Denise Chariesta Sebut Tak Ada Otak dan Harga Diri
Sinopsis Film The Platform 2 Lengkap dengan Link Nonton: Penggemar Thriller Wajib Merapat!
Sinopsis Film The Platform 2 Lengkap dengan Link Nonton: Penggemar Thriller Wajib Merapat!
Tes Kepribadian: Seberapa Besar Pengaruh dan Kualitas Anda dalam Kehidupan Sosial?Gambar Teh Favorit Jawabnya
Tes Kepribadian: Seberapa Besar Pengaruh dan Kualitas Anda dalam Kehidupan Sosial?Gambar Teh Favorit Jawabnya
Mesin Sekelas Honda Supra X 125 tapi Gantengnya Sekelas ADV 160: Mari Mengenal Vieste 125
Mesin Sekelas Honda Supra X 125 tapi Gantengnya Sekelas ADV 160: Mari Mengenal Vieste 125
Sinopsis Perjalanan Pembuktian Cinta, Debut Teuku Ryan Bermain Film
Sinopsis Perjalanan Pembuktian Cinta, Debut Teuku Ryan Bermain Film
Sinopsis dan Daftar Pemain Bidaah, Drama Malaysia yang Viral di Media Sosial
Sinopsis dan Daftar Pemain Bidaah, Drama Malaysia yang Viral di Media Sosial
Tampilkan lebih banyak