Ekspresi Wendi Cagur Dengar Ceramah Ustaz Maulana Disorot: Nyesel Undang

Haqia Ramadhani
Ekspresi Wendi Cagur Dengar Ceramah Ustaz Maulana Disorot: Nyesel Undang
Wendi Cagur dan istri sedang mendengarkan ceramah Ustaz Maulana. (TikTok/ max_corlin)

Baru-baru ini viral di media sosial cuplikan video yang memperlihatkan Wendi Cagur dan istrinya, Ayu Natasha sedang mendengarkan ceramah Ustaz Maulana. Ekspresi wajah Wendi Cagur saat mendengarkan ceramah Ustaz Maulana jadi sorotan.

Melansir dari unggahan akun TikTok @max_corlin diketahui apabila Wendi Cagur baru saja meresmikan kantor barunya. Ia mengundang Ustaz Maulana untuk mengisi acara tersebut.

BACA JUGA: Ferry Irawan Joget-Joget saat Lihat Ivan Fadilla, Netizen: Sekarang Ganti Mas Ivan yang Ngakak

Ustaz yang dikenal dengan pembawaan ceramah yang lucu ini menyampaikan dakwah tentang kebahagiaan istri. Ustaz Maulana mengatakan kalau kebahagiaan dalam rumah tangga tercermin dari istri yang senantiasa merasa bahagia.

"Jadi kalau mau lihat bahagianya rumah tangga lihat istri. Kalau istri bahagia, bagus rejeki," ucap Ustaz Maulana dikutip Yoursay.id, Sabtu (21/01/2023).

Saat Ustaz Maulana berkata demikian Ayu Natasha langsung tersenyum sumringah seraya mencolek Wendi Cagur. Namun, komedian ini melirik sinis ke arah sang istri yang seperti sedang menyindirnya.

"Karena partner yang baik adalah istri, Ingat!" sambung Ustaz Maulana sambil menatap ke arah Wendi Cagur.

Ia hanya bisa tersenyum kecut mendengar pernyataan Ustaz Maulana itu. Lirikan matanya pun tampak tak nyaman tetapi justru membuat sang istri semakin tertawa.

"Semua uang, serahkan ke istri, karena kalau suami yang pegang uang habis," sambung Ustaz Maulana.

Ayu Natasha semakin girang mendengar ucapan sang ustaz kemudian berjabat tangan. Sementara, Wendi Cagur hanya bisa diam tidak bisa berkutik.

BACA JUGA: CEK FAKTA: Benarkah Betrand Peto dan Sarwendah Kepergok di Kamar Bikin Ruben Onsu Ancam Cabut Hak Asuh?

Wendi yang merasa terjebak dalam momen tersebut di tengah-tengah Ustaz Maulana sedang ceramah mencoba menutup tausiyah. 

"Kok gue merasa terjebak ya," ujar Wendi membuat Ayu Natasha, Ustaz Maulana, dan hadirin tertawa ngakak.

Video ini viral menuai beragam komentar dari warganet yang menyoroti ekspresi Wendi Cagur.

"Lama-lama Wendi nyesal undang ustadz Maulana (emoji tertawa). Wendi sampai mau nutup ceramah (emoji menangis)" tulis pengunggah video.

"Wendi salah undang," tanggapan yang lain dengan emoji tertawa.

"Dalam hati bang Wendi, ntar honor ustad di pending dulu," komentar lainnya dengan emoji meringis.

Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak