Diisukan Comeback Bulan November, Agensi Stray Kids Angkat Suara

Ayu Nabila | Gigi Ann
Diisukan Comeback Bulan November, Agensi Stray Kids Angkat Suara
Stray Kids (twitter.com/StrayKidsGlobal)

Salah satu grup besar asal Korea Selatan, Stray Kids, baru-baru ini diisukan akan kembali ke industri musik pada bulan November.

Kabar tersebut mencuat berdasar laporan Naver pada Selasa (19/9) yang menyebut Stray Kids akan merilis album baru mereka di bulan November mendatang. 

Menanggapi rumor tersebut, JYP Entertainment selaku agensi yang mendebutkan Stray Kids sejak 2018 itupun angkat suara. 

“Memang benar bahwa Stray Kids saat ini sedang mempersiapkan album baru, namun waktunya belum diputuskan," ujar JYP Entertainment, dilansir dari Sports Kyunghyang.

“Nanti akan kami sampaikan kalau sudah dikonfirmasi,” lanjut agensi.

Stray Kids sempat comeback dengan merilis album penuh ketiga mereka bertajuk 5-Star pada bulan Juni lalu. Sebelumnya, album penuh kedua Stray Kids dirilis pada 2021 dengan bertajuk Noeasy.

Melalui comeback kali ini, grup beranggotakan delapan personel itu berhasil menduduki peringkat pertama di media musik Amerika 'Billboard 200' selama 3 album berturut-turut.

Selain itu, 5-Star tercatat mengalami penjualan sebanyak 3.617.499 kopi di minggu pertama sejak tanggal rilis, mencetak rekor baru untuk pertama kalinya bagi album K-pop.

Baru-baru ini, Stray Kids meraih penghargaan baru dalam MTV Video Music Awards 2023 yang diadakan di Amerika Serikat pada tanggal 12 September lalu. Grup yang diketuai oleh Bang Chan itu menyabet penghargaan untuk kategori Best K-pop melalui lagu "S-Class".

Ini pertama kalinya bagi Stray Kids untuk memenangkan penghargaan tersebut. Di tahun 2022, Stray Kids sempat masuk nominasi dalam kategori yang sama untuk lagunya yang bertajuk "MANIAC".

Sementara itu, Stray Kids akan mengadakan konser solo "Stray Kids 5-STAR Dome Tour 2023 Seoul Special UNVEIL 13" di Gocheok Sky Dome di Guro-gu, Seoul pada tanggal 21 dan 22 Oktober mendatang.

Dengan konser tersebut, Stray Kids memecahkan rekor sebagai artis JYP Entertainment pertama yang berhasil menggelar konser di salah satu stadium bermuatan besar di Korea Selatan setelah lima tahun debut. 

Mereka kemudian dijadwalkan untuk merayakan final tur di Tokyo Dome pada tanggal 28 dan 29 di bulan berikutnya.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak