Siapa yang tidak kenal K-pop fenomenal BTS naungan agensi HYBE Entertainment atau juga dikenal sebagai Bangtan Sonyeondan.
Mereka adalah boyband asal Korea Selatan yang berisi tujuh member ada Kim Namjoon, Kim Seokjin, Min Yoongi, Jung Hoseok, Park Jimin, Kim Taehyung, dan Jeon Jungkook.
Boygroup ini telah menjadi boyband K-pop terbesar di dunia berkat segudang prestasi dan telah mendapatkan banyak penggemar setia, yang dikenal sebagai ARMY.
BACA JUGA: Dirumorkan Bakal Putus Kontrak, Jessi dan Jay Park Beri Klarifikasi
Selain itu group K-pop BTS telah sangat mempengaruhi kehidupan ARMY berbagai belahan dunia sebagai sumber inspirasi, dan banyak penggemarnya yang menyukai sebagai idola khususnya bagi anak remaja.
Untuk merasakan pengalaman tersebut dan sumber relavan lainnya, berikut penulis sajikan 8 alasan mengapa K-pop BTS banyak penggemarnya di berbagai belahan dunia yang dijadikan sebagai sumber panutan yang patut diapresiasi.
1. Perjuangan kerja keras dari nol
Para ARMY setia BTS pasti tahu dengan perjuangan mereka mulai dari hinaan fisik dari berbagai komunitas internet pada awal debut seperti yang dialami oleh 2 idol rapper yaitu Kim Namjoon BTS dan Jung Hoseok BTS. Hal ini juga dirasakan oleh Jungkook BTS yang diremehkan pada acara variety show saat ia membagikan burger dan minuman ringan kepada penyelenggara acara. Namun, pembawa acara tersebut mengatakan itu sisa makanan.
Hingga minim fasilitas dari perusahaan, dari sebelum debut hingga tahun 2016 tinggal di kediaman asrama yang sempit dengan 1 ruangan berbagi 7 member tinggal bersama, pernah dituduh memanipulasi penjualan album, bahkan untuk urusan makan mereka harus berhemat, para member juga hampir ingin bubar pada tahun 2018 karena kelelahan secara fisik dan mental, serta keterpurukan lainnya yang dirasakan oleh BTS.
BTS memilih untuk bertahan dan menjadi lebih kuat dengan kerja keras mereka akhirnya membuahkan hasil, dengan segudang prestasi penghargaan telah diterima hingga menjadi idol K-pop yang sangat terkenal di belahan dunia.
Dari mereka kita belajar bahwa kesuksesan harus diperjuangkan semaksimal mungkin dan tetap terus percaya diri akan keberhasilan yang akan kita peroleh suatu saat nanti.
2. Kepribadian perilaku yang positif
RM BTS pernah mengatakan yang membedakan mereka dengan idol K-pop yang lain adalah karena attitude. Ini dapat dilihat mulai dari sikap kepribadian mereka rendah hati, sopan santun, tidak sombong atas kesuksesan yang dimiliki, rasa hormat yang tulus terhadap idol lain serta kekompakan dan kepercayaan diri mereka dalam satu tim. Ini membuktikan bahwa sifat karakter mereka patut untuk ditiru oleh berbagai kalangan.
Inilah yang membuat para ARMY sangat menyukai BTS. Ketika BTS mendapatkan perlakuan yang tidak baik para ARMY langsung memberi dukungan dan membelanya.
BACA JUGA: 3 Rekomendasi Drama Korea yang Pas Temani Momen Penghujung Akhir Tahun
3. ARMY member ke-8
Leader RM BTS pernah mengatakan bahwa ARMY adalah member ke-8 BTS. Para penggemarnya adalah milik Bighit dan BTS. Artinya penggemar bagi mereka adalah segalanya sangat berharga dalam perjalanan hidup mereka.
Selain itu di setiap acara penghargaan yang diraih oleh BTS selalu menyebutkan nama ARMY menjadi nama pertama. Ini membuktikan bahwa mereka ingat atas jasa dalam setiap prestasi yang mereka dapatkan berasal dari dukungan dari para penggemarnya, serta terus-menerus berterima kasih kepada ARMY atas popularitas mereka yang semakin berkembang.
Hal lain juga sebelum mereka mengumumkan wamil selalu mengadakan konser di berbagai negara setiap tahunnya dan bahkan mengadakan konser gratis untuk bertemu dan lebih dekat dengan para penggemarnya di seluruh dunia.
Itu membuktikan bahwa mereka sangat menyayangi dan menghargai perasaan para ARMY.
4. Suka mendonasikan terhadap sesama
Selain perilaku yang baik, BTS ikut berpartisipasi dengan UNICEF pada tahun 2017 dalam menyuarakan kekerasan yang dialami oleh anak remaja dengan sebutan 'Love Myself', untuk membangun masa depan yang bebas dari kekerasan khususnya untuk para anak-anak dan remaja serta mendonasikan dana hasil pendapatan album 'Love Yourself Series'.
Selain itu juga BTS sering melakukan kegiatan amal secara diam-diam secara mandiri seperti pada tahun 2014 memberikan bantuan pada keluarga korban kapal Sewol dengan mendonasikan 1,2 miliar, para member juga seperti Jimin BTS pernah mendonasikan 1,2 miliar untuk pendidikan di Busan, menyumbangkan 1200 kursi dan meja untuk siswa Busan High School of Arts, pada 2023 SUGA BTS donasi 1,14 miliar untuk korban bencana di Turki dan Syria, pada 2020 donasi 1,14 miliar untuk orang sakit akibat penyebaran covid-19 di Daegu, dan masih banyak lagi bantuan sosial yang didonasikan oleh BTS.
Ini bukti bahwa mereka sangat perduli dengan semua orang tanpa membedakan ras, suku, agama, kebudayaan dan lain-lain.
Selain itu mengajarkan kita untuk saling berbagi kepada orang-orang yang membutuhkan dengan menyisihkan waktu atau uang untuk perubahan hidup seseorang.
5. Pesan lirik lagu yang termotivasi
Pesan lagu-lagu yang diciptakan oleh BTS mengandung lirik makna yang kuat, termotivasi dalam kehidupan sehingga dapat menginspirasi para penggemarnya. Contohnya saja dalam lagu 'Magic Shop' dengan berlatar belakang tentang tema kesehatan mental, lagu tersebut membawa pesan bahwa ketika kita tidak seharusnya membenci diri sendiri dan ingin menghilang dari dunia, bahkan sebaliknya sebenarnya diri kitalah tempat perlindungan, dan penyembuhan perdamaian dari segala emosi negatif yang ada didalam pikiran kita.
Dalam lagu 'Paradise' mengungkapkan pesan bahwa dunia ini keras dengan berbagai aturan dan tidak selalu sesuai dengan ekspektasi kita, dalam lagu ini mengandung lirik bahwa sangatlah wajar jika seseorang meluangkan waktu untuk beristirahat dan berhenti sejenak untuk memulihkan pikiran serta memberitahu semua orang bahwa mereka harus selalu percaya akan kemampuan diri mereka sendiri.
6. Quotes BTS yang penuh energi positif
Selain lirik lagu, quotes BTS juga bentuk obat penyemangat dan pengingat yang memberikan pengaruh besar pada ARMY. Karena kata-kata yang mereka ucapkan, dapat menginspirasi siapa saja yang sedang berjuang dalam keterpurukan dan mencapai impian dalam hidup.
Misalnya saja seperti ungkapan Suga BTS kita teruslah berjalan jangan terlalu memikirkan apa yang kita kerjakan, karena hal itu yang akan membentuk kita untuk menjadi kuat dalam mengatasi segala keterpurukan mungkin banyak orang diluar sana ingin membuat kita melakukan segalanya secara sempurna, tetapi hal itu tidaklah benar kita harus melakukan dengan apa yang membuat kita nyaman dan bahagia, jangan berkecil hati jika kita tidak marasa yang terbaik dan suatu saat nanti kita akan bangga akan diri kita sendiri.
Ungkapan lain dari Jung Hoseok jika kita sedang bersedih hati dan ingin menangis, maka menangislah dan pejamkan mata kita lalu berkata dalam hati yakinlah bahwa kita sudah melewati banyak hal, dan kita pasti bisa melewati permasalahan lain yang terjadi dalam hidup kita.
Dari kutipan Kim Seokjin, bila jika kita merasa sangat lelah karena melihat pencapaian dari orang lain yang telah melangkah jauh dari kita, serta mencoba menyamakan langkah diri kita dengan orang lain maka akan membuat kita kehabisan nafas karena langkah mereka bukanlah langkah kita, tetapi suatu hal yang pasti yang harus kamu tanamkan pada diri sendiri kerjakan dengan pelan-pelan jangan terburu-buru tarik nafas yang dalam karena akan menemukan sesuatu yang terlewatkan serta ingat bahwa usaha akan membuahkan hasil, dan masih banyak lagi petikan motivasi dari para member BTS.
7. Acara aktivitas sehari-hari BTS sangat menghibur
Para ARMY ketika menonton acara variety show BTS dengan tingkah konyol dan lucunya memberikan hiburan yang membuat para ARMY merasakan kebahagiaan tersendiri saat dalam keadaan sedih, kesepian maupun sedang rehat dari aktivitas.
Beberapa variety show yang ditawarkan oleh BTS ada 'BTS RUN', 'Rookie King', 'Bon Voyage', 'Summer Packaging', 'BTS In the SOOP', 'American Hustle Life', 'BTS Free Fire Collaboration', 'Bangtan Bomb' yang merekam aktivitas di belakang panggung mereka, dan masih banyak lagi.
Salah satu acara variety show 'BTS in the SOOP' menampilkan sinematografi yang indah dengan pemandangan hutan yang hijau, lautan hingga penginapan yang indah dan nyaman serta kita juga mengetahui kebiasaan-kebiasaan yang dilakukan oleh para member seperti Jin BTS yaitu orang pertama yang bangun pagi, tim masak bersama Suga BTS, suka memancing, member lain Jimin BTS member yang telat bangun siang hari, bicara selalu terbawa suasana senang terus, dan J-Hope BTS paling rapi, bawaannya ceria terus, dan masih banyak lagi kelakuan dari para member BTS.
8. Hubungan interaksi yang kuat dengan penggemar
BTS selalu menjaga hubungan persahabatan yang kuat dengan penggemar dan mencoba berinteraksi dengan mereka melalui media sosial seperti Twitter, Instagram, dan YouTube serta fanmeeting, dan acara lainnya.
Hal ini dapat meningkatkan keakraban kebersamaan antara BTS dengan penggemar di seluruh dunia.
Selain itu BTS juga melibatkan dalam setiap proses pembuatan musik yang diciptakan melalui voting dukungan dan metode lainnya.
Itulah beberapa alasan K-pop BTS banyak penggemarnya di berbagai belahan dunia yang patut diapresiasi. Sederhananya, K-pop ini mengajarkan berbagai hal dalam hidup sehingga dijadikan panutan oleh ARMY agar termotivasi untuk mengikuti langkah sejak mereka agar tumbuh kuat dalam setiap permasalahan yang terjadi dalam kehidupan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS