tvN Rilis Second Couple Drama Queen of Tears, Kwak Dong Yeon Tampil Mesra!

Ayu Nabila | Dea Pristotia
tvN Rilis Second Couple Drama Queen of Tears, Kwak Dong Yeon Tampil Mesra!
Kwak Dong Yeon dan Lee Joo Bin dalam potongan drama Queen of Tears [Instagram/tvn_drama]

Drama Korea 'Queen of Tears' merilis second couple yang diperkirakan membuat penonton ikut baper! Pasalnya, dalam potongan foto yang dibagikan oleh akun instagram @tvn_drama, Kwak Dong Yeon dan Lee Joo Bin tampil sangat mesra bak pasangan yang baru menikah. 

Kwak Dong Yeon akan berperan sebagai Hong Soo Cheol yang merupakan adik dari Hong Hae In (Kim Ji Won). Sedangkan Le Joo Bin akan memerankan karakter Cheon Da Hye. Keduanya akan memamerkan chemistry suami istri yang sangat manis. Ini akan diperkirakan bertolak belakang dengan couple utama, yaitu pasangan Hong Hae In dan Baek Hyun Woo (Kim Soo Hyun) yang dikisahkan sedang mengalami krisis pernikahan. 

Kisah drama 'Queen of Tears' akan berpusat pada kehidupan pernikahan Hong Hae In dan Baek Hyun Woo yang sedang tidak baik-baik saja. Mereka berusaha untuk mempertahankan pernikahan dan menemukan kembali cinta mereka dalam hubungan yang retak. 

Kwak Dong Yeon sebagai Hong Soo Cheol adalah  CEO Queens Mart. Sayangnya sebagai adik Hong Hae In, ia tidak mewarisi bakat bisnis dari kakaknya. Ia cenderung tidak bisa mengambil keputusan terbaik bagi bisnisnya. Hal ini membuatnya dibanding-bandingkan dan dianggap buruk oleh kakeknya, Hong Man Dae (Kim Gap Su).  

Karena terus-menerus menerima tekanan dari kakeknya, ia selalu bersikap marah dan menganggap kakaknya adalah saingan. Ini membuat hubungan keduanya menajdi tidak begitu akur.  

Satu-satunya orang yang bisa dibanggakan oleh Hong Soo Cheol adalah istrinya, Cheon Da Hye. Tidak hanya penampilannya yang cantik, ia juga memiliki kepribadian yang baik hati. Ia selalu senyum ramah, sopan, serta tampil anggun. Ia adalah ibu yang bijaksana bagi anak-anaknya. Berkat sikapnya, ia diterima dengan baik dalam keluarga. 

Dalam foto yang dibagikan, Kwang Dong Yeon tampak menyuapi Lee Joo Bin dengan buah. Keduanya terlihat tidak bisa melepaskan pandangan satu sama lain. Lewat adegan tersebut, Kwak Dong Yeon menunjukkan bahwa ia sangat menyayangi istrinya. Begitu juga dengan Lee Joo Bin yang mengurus Kwak Dong Yeon dengan sepenuh hati. Ia juga menunjukkan rasa cintanya dengan mengusap bibir suaminya.

Konflik apa yang akan dihadapi second couple ini dalam drama 'Queen of Tears'? Apakah mereka akan terus tampil mesra di depan kamera? Nantikan chemistry Kwak Dong Yeon dan Lee Joo Bin dalam drama ‘Queen of Tears’ yang akan tayang perdana pada 9 Maret. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak