7 Fakta Menarik 'Chief Detective 1958', Prekuel Drama Korea Tahun 70-an

Hayuning Ratri Hapsari | Nida Aulia
7 Fakta Menarik 'Chief Detective 1958', Prekuel Drama Korea Tahun 70-an
Poster drama Korea 'Chief Detective 1958' (Hancinema)

Drama Korea baru yang sangat ditunggu-tunggu, Chief Detective 1958, yang dibintangi oleh Lee Je Hoon, Lee Dong Hwi, Choi Woo Sung, dan Yoon Hyun Soo akhirnya tayang perdana di Disney+ Hotstar pada Jumat, 19 April 2024.

Namun, tahukah kamu ada beberapa fakta menarik dari drama bergenre tindak pidana ini? Mari kita lihat hal-hal menarik apa saja dari drama Chief Detective 1958.

1. Prekuel dari drama Korea tahun 70-an

Poster drama Korea 'Chief Detective 1958' (hancinema.net)
Poster drama Korea 'Chief Detective 1958' (hancinema.net)

Chief Detective 1958 merupakan prekuel dari drama Korea populer tahun 1971, yakni Chief Inspector yang dibintangi oleh Choi Bool Am, Kim Sang Soon, Jo Kyung Hwan, dan Nam Sung Hoon.

Memiliki 880 episode dan mengumpulkan rating lebih dari 70%, drama lawas ini meninggalkan kesan mendalam bagi penonton di Korea Selatan selama era tersebut.

2. Karya dari tim produksi terbaik

Confidential Assignment, The Veil, dan Vincenzo (hancinema.net)
Confidential Assignment, The Veil, dan Vincenzo (hancinema.net)

Sebuah tim produksi terbaik membuat drama Korea yang dibintangi oleh Lee Je Hoon ini.

Mereka terdiri dari Kim Seong Hoon, sutradara film Confidential Assignment, Kim Young Shin penulis naskah drama Korea The Veil yang bertanggung jawab menulis naskah drama Chief Detective 1958, Park Jae Beom penulis naskah drama Korea Vincenzo berkontribusi dalam proses kreatif, dan Barunson Studio Co., Ltd menangani produksi drama MBC tersebut.

3. Raih rating dua digit di penayangan perdana

Still cut episode pertama 'Chief Detective 1958' (Instagram/@mbcdrama_now)
Still cut episode pertama 'Chief Detective 1958' (Instagram/@mbcdrama_now)

Episode pertama drama Chief Detective 1958 meraih rating tertinggi sebesar 10,1% secara nasional dan 10,3% di kawasan metropolitan. Ini melampaui rating drama Jumat-Sabtu mana pun dalam sejarah MBC!

4. Penampilan spesial aktor 'Chief Inspector'

Choi Bool Am dalam drama Korea 'Chief Detective 1958' (hancinema.net)
Choi Bool Am dalam drama Korea 'Chief Detective 1958' (hancinema.net)

Choi Bool Am, aktor yang memerankan karakter Kepala Inspektur Park dalam drama Chief Inspector tampil sebagai cameo dalam drama Chief Detective 1958 sebagai kakek dari petugas polisi Park Young Han (Lee Je Hoon).

5. Lee Je Hoon melakukan improvisasi yang bikin haru

Lee Je Hoon bersama Choi Bool Am (hancinema.net)
Lee Je Hoon bersama Choi Bool Am (hancinema.net)

Di episode pertama drama Chief Detective 1958, kakek Park Young Han mengunjungi cucunya di kantor polisi. Terdapat adegan ketika Park Young Han memeluk kakeknya dan berkata, "Aku cinta kamu".

Ternyata adegan tersebut merupakan improvisasi dari Lee Je Hoon. Sontak adegan ini membuat penonton terharu.

6. Choi Woo Sung menaikkan berat badan hingga 25 kg demi perannya

Choi Woo Sung sebagai Jo Kyung Hwan (hancinema.net)
Choi Woo Sung sebagai Jo Kyung Hwan (hancinema.net)

Choi Woo Sung melakukan perubahan yang luar biasa demi perannya sebagai Jo Kyung Hwan dalam drama Chief Detective 1958. Untuk mewujudkan karakter tersebut, dia menambahkan berat badan sebanyak 25 kg dan mengikuti pelatihan aksi sebelum syuting. 

Jo Kyung Hwan adalah seorang pemuda yang bersemangat menegakkan keadilan dan memiliki kekuatan fisik yang tiada tandingannya. Meskipun fisiknya yang tinggi dan kokoh menunjukkan ketangguhannya, tetapi dia memiliki hati yang hangat. Dengan rasa keadilan dan kekuatan fisiknya, dia memutuskan untuk menjadi seorang polisi.

7. MBC menambahkan subtitle untuk penonton drama 'Chief Inspector'

Poster drama Korea 'Chief Detective 1958' (hancinema.net)
Poster drama Korea 'Chief Detective 1958' (hancinema.net)

MBC menambahkan subtitle dalam drama Chief Detective 1958 untuk memudahkan penonton drama Chief Inspector yang tentunya sekarang sudah berusia lanjut.

MBC berharap penonton lansia bisa menikmati prekuel drama kesayangan mereka. Karena inisiatif ini menerima respons positif, MBC berencana untuk melanjutkan layanan subtitle ini untuk drama mereka yang lain.

Jangan lewatkan drama Korea seru Chief Detective 1958 yang tayang di Disney+ Hotstar setiap Jumat dan Sabtu!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak