5 Poin Rekap Drama Queen Woo Bagian 1, Wajib Tahu Sebelum Lanjut Bagian 2!

Hikmawan Firdaus | Dea Pristotia
5 Poin Rekap Drama Queen Woo Bagian 1, Wajib Tahu Sebelum Lanjut Bagian 2!
Jeon Jong Seo dalam potongan drama Queen Woo [Hancinema]

Drama Korea 'Queen Woo' telah menayangankan 4 episode nya pada 29 Agustus 2024. Empat episode tersebut memang bagian pertama dari drama ini, sedangkan bagian keduanya akan dirilis juga dalam 4 episode pada tanggal 12 September 2024.

Sebelum mulai menyaksikan bagian 2, mungkin saja ada hal-hal yang terlupakan karena telah cukup lama berlalu. Yuk simak 5 poin rekap drama Korea 'Queen Woo'!

1. Asal Mula Pernikahan
Kerajaan Goguryeo meminta seorang wanita dari klan Woo untuk dinihakan dengan anak kedua raja. Namun Woo Soon (Jung Yu Mi) sebagai putri tertua menolak hal tersebut. Keinginannya adalah menjadi ratu di negeri tersebut, sedangkan menikah dengan anak kedua tidak berarti apa-apa.

Pangeran Go Na Mu (Ji Chang Wook) adalah pangeran yang ditugaskan menjaga perbatasan di luar istana. Yang dihadapinya adalah perang dan perang, tentu bertolak belakang dengan keinginan Woo Soon yang hidup nyaman di istana.

Sayangnya menolak permintaan raja berarti melakukan pemberontakan, jadi adiknya, Woo Hee (Jeon Jong Seo) mengajukan diri dan berkorban untuk menikahi pangeran Go Na Mu. Apalagi ia adalah wanita yang tangguh dan banyak berlatih pedang, sehingga di tempat perang bukan masalah baginya.

Masalah muncul ketika raja telah berada di ujung hayatnya. Beliau memutuskan menunjuk putranya untuk naik takhta. Harusnya anak pertama yang meneruskan untuk menjadi raja, tapi raja justru menunjuk pangeran Go Na Mu untuk melanjutkannya sebagai raja. Pada akhirnya Woo Hee naik takhta menjadi ratu.

2. Penyebab kematian raja
Karena selalu sibuk menjaga wilayahnya, Raja Go Na Mu tidak bisa hanyaberdiam diri di kerajaan. Ia kemudian memutuskan untuk kembali memertahankan wilayahnya sendiri.

Ia selalu berhasil selamat dan membawa kemenangan bagi negerinya. Ia kemudian pulang untuk merayakannya tapi sayangnya ia justru tewas terbunuh di wilayahnya sendiri.

Raja Go Na Mu tewas akibat racun yang diberikan oleh Woo Soon. Tapi sebenarnya Woo Soon tak ingin mencelakai Raja Go Na Mu. Ia hanya meneteskan ramuan yang ia percaya dapat membuat raja menjadi jatuh cinta padanya. Ramuan tersebut ia peroleh dari dukun kerajaan.

3. Keputusan Ratu Woo untuk menikahi saudara raja
Setelah kematian raja, Ratu Woo harus mengatur strategi agar tidak terjadi peperangan perebutan kekuasaan. Ratu Woo memilih untuk menikahi saudara dari raja. Ini adalah hukum yang berlaku pada masa kerajaan Goguryeo saat itu.

Ratu Woo segera secepat kilat mengumpulkan pasukan kecil yang mengiringinya untuk menuju pangeran Go Bal Gi (Lee Soo Hyuk). Ia tapi tidak langsung mengutarakan keinginannya untuk menikahi Go Bal Gi. Ia berpura-pura singgah dari perjalanan sambil melihat keadaan sekitar.

Ternyata Go Bal Gi adalah pria yang kejam dan dengan mudahnya mengayunkan pedang hanya untuk menghakimi nyawa-nyawa orang. Di rumahnya terdapat kolam yang dipenuhi oleh jenazah-jenazah mengapung, korban dari emosinya yang tidak menentu.

4. Kematian raja yang tak diumumkan
Meski Raja Go Na Mu telah wafat, namu kematiannya tak segera diumumkan ke penjuru negeri. Hal ini mencegah terjadinya perang karena kekosongan kekuasaan.

Eul Pa So (Kim Moo Yool) yang merupakan orang kepercayaan raja memutuskan utnuk mengatur strategi. Bahwa kematian raja akan diumumkan 24 jam kemudian. Dalam waktu tersebut ratu harus melakukan pernikahan dan mendapatkan raja baru sebelum orang-orang tahu untuk mencegah pertumpahan darah yang lebih banyak.

5. Keputusan diubah, ratu menuju saudara selanjutnya
Tentunya meski telah turun larangan bagi orang-orang kerajaan untuk mengumumkan kematian raja, namun ada saja yang melanggarnya untuk mendapatkan keuntungan pribadi. Karena hal itu, berita ini bocor dan ratu dalam kondisi bahaya.

Di waktu yang bersamaan Ratu Woo telah mengubah keputusannya setelah melihat kekejaman Go Bal Gi. Ia menuju saudara raja yang lain meskipun penuh resiko. Saat itu ia juga telah mulai dikejar oleh orang-orang yang mengincar kekuasaan Ratu Woo, dan adegan berakhir, menyisakan ketegangan yang bercampur penasaran bagi pemirsa.

Nantikan penayangan drama Korea 'Queen Woo' bagian kedua yang akan tayang pada 12 September 2024.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak