Kabar Gembira! Jennie BLACKPINK Siap Rilis Album Solo Terbaru di Tahun 2025

Ayu Nabila | Aprilia Putri
Kabar Gembira! Jennie BLACKPINK Siap Rilis Album Solo Terbaru di Tahun 2025
Foto Jennie BLACKPINK (Instagram/ @jennierubyjane)

Jennie BLACKPINK hadirkan hadiah spesial menjelang akhir tahun 2024 dan umumkan rilis album solo mendatang. 

Bertepatan hari natal, 25 Desember 2024, Jennie membagikan video spesial bertajuk 'Happy Holiday' melalui website resmi miliknya.

Video tersebut menjadi salah satu bagian dari projek spesialnya mengikuti sederet kejutan lainnya seperti gambar yang mengingatkan tentang teater, surat yang ditulis tangan, playlist akhir tahun yang dirilis secara berurutan.

Dikutip dari OSEN pada Kamis (26/12/2024), artis pelantun lagu 'SOLO' tersebut seperti memasuki gedung teater pada video spesialnya.

Kemudian muncul sejumlah video yang memperlihatkan momen-momen di tahun 2024 yang membangunkan nostalgia penggemar. 

Jennie kemudian menyapa penggemar dengan mengucapkan selamat natal dan mengungkapkan sebuah kabar bahagia soal album barunya yang akan dirilis tahun 2025 mendatang. 

Foto Cuplikan Video Jennie 'Happy Holiday'

Foto Cuplikan Video Jennie 'Happy Holidays' (Website/ @rubies.jenn.ie)
Foto Cuplikan Video Jennie 'Happy Holidays' (Website/ @rubies.jenn.ie)

Berakhirnya tahun 2024, Jennie mengungkapkan banyak mengalami perubahan, terutama usai merilis lagu 'Mantra'. 

"Tahun perubahan yang sangat signifikan bagiku." Ungkap center girl grup BLACKPINK tersebut. Dia melanjutkan, "Aku mengalami banyak perubahan, terutama setelah mengerjakan 'Mantra'".

Berbicara sedikit tentang album barunya, dia mengungkapkan ingin mencoba beragam genre lagu sehingga cocok didengarkan oleh semua orang. 

"Setelah 11 bulan bekerja, aku mendapatkan hasil yang memuaskan. Kami berencana menampilkan suara yang benar-benar beda, dan menjajal berbagai genre, menjadikan ini seperti 'album prasmanan bagi semua orang'." Bebernya. 

Selain mengungkap hal tersebut, idol 28 tahun tersebut memberikan sedikit bocoran mengenai album barunya yang akan menggaet sejumlah artis yang menarik perhatian. 

"Album baru ini adalah babak baru bagiku yang kuungkapkan melalui musik, dan aku berharap penggemar dapat merasa lebih dekat denganku setelah mendengarkannya." Imbuh Jennie. 

"Aku harap publik juga ikut terkejut ketika albumnya keluar." Sambungnya. 

Sementara itu, Jennie baru merilis lagu solo bertajuk 'Mantra' pada 10 Oktober lalu. Lagu tersebut menceritakan tentang kepercayaan diri seorang wanita untuk mendorong mereka bersinar dengan caranya sendiri. 

BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak