Phule merupakan film biopik India garapan sutradara Ananth Narayan Mahadevan. Dibintangi Pratik Gandhi dan Patralekha sebagai pemeran utama, film Phule telah rilis pada 25 April 2025.
Film Phule berkisah tentang pasangan visioner yang mempelopori reformasi sosial tranformastif selama India dijajah Inggris. Sebelum menyaksikan, mari simak dulu sinopsis dan daftar pemainnya berikut ini.
Sinopsis Phule
Phule menceritakan tentang Jyotiba Phule, seorang sarjana berpendidikan Inggris. Dia tinggal di Poona bersama istrinya Savitri Phule, ayah Govindrao Phule dan saudara laki-lakinya yang bernama Raja Ram Phule.
Jyotiba berasal dari kasta bawah dan telah diperlakukan buruk oleh para anggota kasta atas sepanjang hidupnya. Namun, berkat pendidikan dan paparan kejadian di dunia Barat, ia menyadari bahwa diskriminasi ini tidak adil.
Lalu, Jyotiba pun memutuskan untuk bekerja demi perbaikan masyarakat. langkah pertamanya adalah mendidik anak perempuan, sebuah konsep yang tidak pernah terdengar pada masa itu.
Para Brahmana sepenuhnya menentang gagasan tersebut. Tetapi ada seorang Brahmana yang baik hati bernama Vishnupant Thatte yang setuju dengan visi Jyotiba.
Vishnupant juga mengijinkan rumahnya digunakan sebagai sekolah untuk anak perempuan. Bahkan, mereka diam-diam berhasil mendaftarkan enam anak perempuan.
Tak berselang lama, semakin banyak anak perempuan yang diterima. semuanya berjalan lancar hingga suatu hari ada Vinayak Deshpande dan Brahmana lain di daerah itu mengetahui tentang sekolah tersebut.
Mereka pun tega merusak bangunan sekolah dan memukul Jyotiba. Kepala Panchayat yang juga seorang Brahmana memerintahkan Jyotiba untuk menutup sekolah. Jika tidak, maka ia akan mendapatkan konsekuensinya.
Jyotika tidak ingin keluarganya mendapatkan tekanan. Oleh karena itu, ia dan savitri meninggalkan kediaman Phule dan mulai tinggal bersama teman sekolah masa kecilnya, Usman Sheikh.
Usman telah mendidik saudara perempuannya, Fatima seperti bagaimana Jyotiba mendidik Savitri. Oleh karena itu, Usman memahami Jyotiba sepenuhnya dan mendukungnya. Kemudian, Jyotiba kembali memutuskan untuk membuka sekolah dan kali ini ia mengubahkan strateginya.
Daftar pemain film Phule
Selain Pratik Gandhi dan Patralekha, film Phule juga dibintangi oleh sederet aktor dan aktris India lainnya. Berikut ini daftar lengkapnya.
- Pratik Gandhi sebagai Mahatma Jyotiba Phule
- Patralekha sebagai Savitri Phule
- Suresh Vishwakarma sebagai Dr. Vishram Ghole
- Sushil Pandey sebagai Raja Ram Phule
- Vishal Tiwari sebagai Tatyasaheb Bhide
- Joy Sengupta sebagai Vinayak Deshpande
- Amit Behl sebagai Kepala Brahmana Panchayat
- Akshaya Gurav sebagai Fatima Sheikh
- Jayesh More sebagai Usman Sheikh
- Dhanjay Madrekar sebagai Lahuji Raghoji Salve
- Darsheel Safary sebagai Yashwant
- Asit Redij sebagai Vishnupant Thatte
- Abhinav Patekar sebagai Narayan Meghaji Lokhande
- Akansha Gade sebagai Kashibai
- Abhinav Singh Raghav sebagai Mangal Deshpande
Itulah sinopsis dan daftar pemain film Phule. Film ini sangat menarik dengan alur ceritanya yang sederhana. Film Phule menghindari melodrama dan sebaliknya berlagsung secara alami dan nyata. Selain itu, film ini juga berhasil menyoroti konstribusi luar biasa Jyotiba dan Savitri dalam mereformasi manyarakat India.
Pratik Gandhi memberikan penampilan yang mendalam dan menarik sebagai Jyotiba Phule. Penggambarannya begitu halus dan juga tulus, menghadirkan intesitas yang tenang pada karakter reformis tersebut.
Patralekha juga bersinar dengan penampilannya sebagai Savitri sangat mendalam dan kuat, menangkap ketahanan dan empati reformis dengan kejelasan yang mencolok.
Film India yang satu ini unggul dalam keaslian visualnya, dengan sinematografi yang secara meyakinkan menciptakan kembali tekstur dan suasana Maharashtra abad ke-19.
Nah, buat kamu pecina film India dan ingin mengetahui alur cerita lengkapnya, jangan sampai ketinggalan nonton film Phule, ya!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS