Siapa yang tidak tahu dengan buah berwarna merah dan memiliki rasa yang manis satu ini. Apel merupakan salah satu buah yang cukup digemari. Banyak yang menjadikan apel sebagai olahan camilan makanan atau dibuat minuman menjadi jus apel.
Di balik kepopulerannya, ternyata apel memiliki segudang manfaat bagi kesehatan, loh! Tidak hanya buahnya, bahkan kulitnya pun memiliki manfaat yang tidak kalah. Beberapa kandungan yang terdapat di dalam buah apel antara lain karbohidrat, berbagai vitamin, mineral, lemak, protein, kalsium, dan berbagai zat gizi lainnya.
Berdasarkan buku berjudul Sehat Tanpa Obat dengan Apel — Seri Apotek Dapur yang ditulis oleh Hamidah Jauhary (2016) terbitan Rapha Publishing, berikut ini adalah beberapa manfaat buah apel bagi kesehatan tubuh.
1. Mencegah kanker
Buah apel banyak mengandung flavonoid, yaitu salah satu jenis kandungan fitokimia. Flavonoid dapat menurunkan risiko kanker pankreas hingga 23 persen. Zat flavonoid ini juga mengandung antioksidan yang dapat menghambat pertumbuhan sel kanker.
Kulit apel juga mengandung zat triterpenoid yang menunjang kerja flavonoid dalam menghambat pertumbuhan sel kanker.
2. Mencegah diabetes
Buah apel, terutama apel yang berwarna merah dapat menjaga kadar gula darah. Apalagi jika dikonsumsi secara rutin, kadar gula dalam darah akan semakin terkendali.
3. Menjaga kesehatan jantung
Buah apel mengandung pektin dan selulosa. Kedua komponen ini dapat membuat denyut jantung kita lebih teratur dan lebih sehat. Komponen ini juga dapat mengendalikan kontraksi otot, pengiriman gizi ke sel, serta mengendalikan tekanan darah.
4. Mencegah dan mengobati asma
Asma merupakan suatu kondisi ketika saluran pernapasan mengalami penyempitan akibat aktivitas yang berlebihan karena rangsangan tertentu yang mengakibatkan peradangan. Kandungan polifenol yang terdapat pada apel hijau dapat membantu memulihkan asma.
5. Menyehatkan mata
Penelitian menunjukkan bahwa orang yang sering mengkonsumsi buah-buahan yang kaya antioksidan seperti apel mampu menurunkan kadar kemungkinan terkena kerusakan mata. Penurunan kemungkinan ini sekitar 10 sampai 15 persen. Apel juga mampu menjernihkan dan menyehatkan mata.
6. Memperkuat sistem imun
Buah apel, terutama apel merah mengandung senyawa antioksidan terutama flavonoid dan kuersetin. Kuersetin mampu meningkatkan daya tahan tubuh atau imun. Vitamin C serta serat yang terdapat di dalam apel juga dapat memacu peningkatan imunitas tubuh.
Itulah enam manfaat buah apel bagi kesehatan tubuh kita. Selain buahnya, ternyata kulitnya pun memiliki manfaat. Mulai sekarang, yuk mengkonsumsi buah-buahan sehat, salah satunya apel.