Jangan Diabaikan! Inilah 3 Manfaat Pemberian Vaksin Campak pada Anak

Candra Kartiko | Winka Orlando Saputra, S.Tr.Gz
Jangan Diabaikan! Inilah 3 Manfaat Pemberian Vaksin Campak pada Anak
ilustrasi penyakit campak pada anak (freepik.com/freepik)

Campak merupakan salah satu penyakit yang menyerang sistem pernapasan akibat infeksi virus Morbillivirus. Penyakit ini tergolong sangat menular, terutama pada anak-anak yang belum mendapat vaksin campak, seperti dikutip pada laman Royal Children's Hospital Melbourne.

Gejala penyakit campak pada anak umumnya timbul pada 10 hingga 12 hari setelah terinfeksi virus. Melansir dari laman Healthline, gejala tersebut sangat mirip dengan penyakit flu, yakni pilek, batuk, mata merah, demam, sakit tenggorokan, dan kelelahan. Bahkan setelah 2–3 hari terinfeksi, anak yang menderita campak juga dapat mengalami gejala lain, seperti ruam dan bintik di wajah dan leher  yang kemudian menyebar ke hampir seluruh tubuh.

BACA JUGA: 3 Dampak Buruk Makanan Tidak Sehat, Kurangi Konsumsinya

Mengingat akan bahayanya penyakit campak pada anak, maka orang tua wajib memperhatikan kecukupan pemberian vaksin campak pada anak. Selain untuk mencegah terjadinya penyebaran penyakit, ada beberapa manfaat penting lain yang akan ditimbulkan pasca pemberian vaksin campak. Melansir dari Centers for Disease Control and Prevention dan Memorial Care berikut penjelasannya.

1. Mencegah Penyebaran Penyakit

Vaksin campak membantu mencegah penyebaran virus campak yang sangat menular. Oleh sebab itu, dengan memberikan vaksin campak kepada anak, orang tua dapat membantu mengurangi risiko penularan penyakit kepada orang lain, terutama bagi mereka yang tidak bisa menerima vaksinasi akibat kondisi tertentu.

BACA JUGA: 4 Jenis Respon Seseorang Terhadap Trauma, Kamu Wajib Tahu!

2. Mencegah Terjadinya Komplikasi

Anak-anak yang terinfeksi virus campak juga berisiko mengalami komplikasi serius, terutama pada anak dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah. Beberapa kemungkinan komplikasi yang dapat terjadi, yakni pneumonia, ensefalitis, hingga bahkan kematian. Selain itu, pemberian vaksin juga mampu mencegah penyakit yang tergolong serius seperti gondok dan rubella. 

BACA JUGA: 5 Efek dan Bahaya yang Ditimbulkan Konsumsi Gula Merah yang Kerap Diacuhkan

3. Mencapai Herd Immunity

Herd immunity atau disebut juga sebagai kekebalan kelompok dapat terjadi ketika sejumlah besar orang dalam suatu populasi telah diberikan vaksinasi sehingga menjadi kebal terhadap suatu penyakit tertentu. Kondisi ini dapat membantu melindungi orang-orang yang tidak bisa menerima vaksin, seperti bayi dengan umur yang terlalu muda untuk mendapatkan vaksinasi atau anak dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah. 

Jadwal pemberian dan dosis vaksin campak pada anak harus sesuai dengan anjuran dokter. Berdasarkan anjuran dari Ikatan Dokter Anak Indonesia, vaksin campak dosis pertama perlu diberikan kepada anak ketika memasuki usia bulan 12-18 bulan dan dosis kedua pada usia 5-7 tahun.

Vaksin ini bisa didapatkan langsung di fasilitas kesehatan di bawah pengawasan dokter. Itulah tadi pembahasan tentang 3 manfaat pemberian vaksin campak pada anak, semoga bermanfaat!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak