Jangan Dibuang! Biji Pepaya Ternyata Punya 4 Manfaat Ini untuk Kesehatan

Hayuning Ratri Hapsari | Dini Sukmaningtyas
Jangan Dibuang! Biji Pepaya Ternyata Punya 4 Manfaat Ini untuk Kesehatan
Ilustrasi biji pepaya (Pexels/Any Lane)

Buah pepaya memiliki rasa yang enak, manis, dan segar sehingga disukai banyak orang. Namun, biji pepaya yang berbentuk bulat kecil dan berwarna hitam sering kali tidak dilirik dan langsung dibuang saat mengupas pepaya.

Meski jarang dilirik, ternyata biji pepaya aman untuk dikonsumsi dan memiliki banyak manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh. Biji pepaya mengandung asam lemak tak jenuh, serat, serta antioksidan yang tentunya baik untuk kesehatan.

Selain kaya akan gizi, inilah manfaat lain biji pepaya seperti dilansir dari laman Hello Sehat.

1. Baik untuk pencernaan

Tak hanya buahnya yang bisa membantu menjaga kesehatan pencernaan, namun biji pepaya juga memiliki fungsi yang sama.

Biji pepaya merupakan sumber serat yang baik, yang berperan penting untuk kesehatan pencernaan, salah satunya melancarkan buang air besar dan terhindar dari sembelit.

Kandungan serat ini juga bisa mencegah berbagai penyakit yang berkaitan dengan pencernaan, seperti radang usus hingga wasir.

2. Mencegah penyakit kanker

Menurut penelitian yang diterbitkan dalam Nutrition dan Cancer (2014), ekstrak biji pepaya dapat membantu mengurangi peradangan dan mencegah berkembangnya sel-sel kanker.

Selain itu, biji pepaya juga bermanfaat untuk menurunkan pertumbuhan sel kanker prostat pada laki-laki.

3. Menjaga kesehatan ginjal

Biji buah pepaya dapat melindungi dan menjaga fungsi ginjal dalam tubuh. Ginjal merupakan organ tubuh yang sangat penting karena tugasnya menyaring senyawa racun dari darah.

Antioksidan tinggi yang terkadung dalam biji pepaya diyakini dapat menghambat kerusakan sel-sel ginjal dan menjaga kesehatannya.

4. Menurunkan kadar kolesterol

Biji pepaya mengandung asam lemak tak jenuh tunggal yang sehat, termasuk asam oleat yang mampu menurunkan kadar kolesterol dalam darah.

Menurut penelitian dari Journal of Food Lipids (2005), diet tinggi asam lemak tak jenuh tunggal dapat menurunkan kolesterol sebesar 22 persen pada pasien diabetes.

Itulah 4 manfaat biji pepaya yang belum diketahui banyak orang. Namun, ketahui batas wajar dalam mengonsumsi biji pepaya agar tidak menimbulkan efek samping.

Hindari mengonsumsi biji pepaya terlalu banyak karena dikhawatirkan bisa mengganggu kerja sel sehat dalam tubuh. Jika ingin merasakan manfaat baiknya, pastikan kamu membatasi jumlah konsumsinya.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak