Drama Korea terbaru garapan tvN yang bertajuk 'Love on a Single Log Bridge' tengah bersiap untuk penayangan perdananya di tahun ini.
Drama ini merupakan karya Im Ye Jin, yang sebelumnya menulis naskah 'Love in the Moonlight' dan 'The Tale of Nokdu', bekerja sama dengan sutradara Park Joon Hwa yang sebelumnya menggarap 'Because This Is My First Life', 'What’s Wrong with Secretary Kim', dan 'Alchemy of Souls'.
Menggaet bintang utama Joo Ji Hoon dan Jung Yu Mi, 'Love on a Single Log Bridge' memiliki premis dan alur cerita yang menarik untuk diikuti. Sebelum dramanya rilis, yuk simak sinopsisnya seperti disadur dari Soompi dan sumber lainnya berikut ini.
Sinopsis Drama Korea 'Love on a Single Log Bridge'
Seok Ji Won (diperankan oleh Joo Ji Hoon) dan Yoon Ji Won (diperankan oleh Jung Yu Mi), lahir pada hari yang sama di kota yang sama. Mereka pun memiliki nama yang sama, kecuali marga mereka.
Ironisnya, keluarga mereka telah menjadi musuh selama beberapa generasi. Mereka bersekolah di tempat yang sama, dan mereka menjadi rival yang juga saling bermusuhan,
Seok Ji Won adalah sosok yang periang dan pandai dalam bidang akademis maupun olahraga. Karena terdesak situasi, ia meninggalkan kampung halamannya bersama keluarganya.
Kini, Seok Ji Won telah dewasa dan bekerja sebagai direktur pelaksana senior di Seokban Construction. Ia kembali ke kampung halamannya sebagai ketua SMA Dokmok, tempat ia dan Yoon Ji Won bersekolah.
Di sana, ia bertemu kembali dengan Yoon Ji Won yang bekerja sebagai guru olahraga. Selama masa kuliahnya, ia dipanggil "Mad Dog" karena ia tidak memiliki toleransi terhadap ketidakadilan. Ia berusaha memperbaiki setiap kesalahan yang ada.
Meski sudah mulai bisa mengendalikan emosinya, setelah bertemu kembali dengan Seok Ji Won, sosok Yoon Ji Won yang lama mulai muncul kembali.
Drama Korea 'Love on a Single Log Bridge' dijadwalkan tayang pada paruh kedua tahun 2024. Nantikan informasi selanjutnya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.