Meskipun Menyegarkan, Inilah 4 Fakta Es Teh Manis Bagi Kesehatan

Candra Kartiko | Dea Pristotia
Meskipun Menyegarkan, Inilah 4 Fakta Es Teh Manis Bagi Kesehatan
Ilustrasi es teh manis [Pexels/Marcus Winkler]

Es teh manis merupakan salah satu jenis minuman yang sering kita jumpai. Mulai dari warung yang merakyat hingga di resto ternama tidak pernah luput dari menu minuman es teh. Bahkan es teh manis sering menjadi pendamping makanan ketika memesan makan di tempat makan.

Memang es teh juga merupakan salah satu minuman merakyat, siapa pun dapat membelinya karena harganya yang terjangkau. Namun ternyata ada beberapa risiko kesehatan jika seseorang terlalu sering mengonsumsi es teh. 

Es teh manis memang paling cocok untuk mengusir dahaga di saat cuaca terik. Namun harus diperhatikan beberapa hal agar dapat secara bijak mengonsumsinya. Melansir dari Halodoc, Selasa (25/7/2023) terdapat 4 fakta kesehatan mengenai es teh manis. Jika seseorang mengonsumsi dengan berlebihan makan akan menimbulkan beberapa penyakit yang cukup berbahaya. Yuk simak 4 fakta kesehatan tentang es teh manis. 

BACA JUGA: Takut akan Kritik? Hati-Hati Penyakit Enosimania, Ini yang Perlu Kamu Tahu!

1. Memicu Gagal Ginjal

Ternyata dalam satu gelas es teh manis mengandung asam oksalat yang tinggi. Jika dikonsumsi berlebihan maka akan menumpuk di ginjal dan mengganggu fungsi ginjal untuk mengeluarkan kotoran dari darah. Inilah yang menjadi pemicu seseorang mengalami gagal ginjal. 

2. Meningkatkan Risiko Diabetes

Pada umumnya, 1 gelas es teh manis bisa mengandung 33 gram gula bahkan mungkin saja lebih. Terlalu banyak mengonsumsi makanan atau minuman dengan kandungan gula yang tinggi maka dapat meningkatkan risiko diabetes. 

BACA JUGA: Awas! Ini 4 Dampak Lembur bagi Kesehatan Mental yang Perlu Kamu Waspadai

3. Berisiko Alami Obesitas

Dalam segelas es teh manis juga mengandung sebanyak 250 kalori. Penumpukan kalori yang terlalu banyak dalam tubuh tanpa diimbangi kegiatan yang dapat menurunkannya akan meningkatkan risiko obesitas. Jadi, jika sering minum es teh manis, maka risiko tersebut akan meningkat. 

4. Jadi Salah Satu Faktor Pemicu Stroke

Selain ketiga hal tersebut, sering minum es teh manis bisa memicu kadar trigliserida jadi lebih tinggi. Kondisi inilah yang dapat memicu terjadinya penyakit stroke. 

Itulah 4 fakta kesehatan tentang es teh manis. Memang tampak menyegarkan dan sering ditemui di mana pun, namun bagi yang menyukainya harus lebih berhati-hati tentang apa yang masuk dalam tubuh ya?

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak