3 Makanan yang Dapat Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut, Salah Satunya Susu

Hikmawan Firdaus | zahir zahir
3 Makanan yang Dapat Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut, Salah Satunya Susu
Ilustrasi Mulut dan Gigi Sehat. (pixabay/james antonsson)

Semua orang pastinya ingin memiliki gigi dan mulut yang sehat. Selain berdampak positif dari segi kesehatan, memiliki gigi dan mulut yang sehat, bersih dan terawat tentunya cukup menunjang dari aspek penampilan. Tidak jarang pula banyak orang yang mengeluarkan uang hingga jutaan untuk menjaga kesehatan gigi dan mulutnya.

Padahal, banyak makanan yang bisa kita manfaatkan sebagai sumber nutrisi penjaga kesehatan gigi dan mulut. Berikut merupakan 3 makanan yang dapat berperan sebagai penajaga kesehatan gigi dan mulut.

1. Sayuran Hijau

Ilustrasi Sayuran Hijau (pexels/maddison piqgua)
Ilustrasi Sayuran Hijau (pexels/maddison piqgua)

Sayuran hijau sejak zaman dahulu memang dipercaya sebagai salah satu sumber makanan yang dapat merawat kesehatan gigi dan mulut. Melansir dari situs kemkes.go.id, sayuran hijau kaya akan antioksidan, vitamin dan mineral yang dapat berperan sebagai senyawa penjaga kesehatan gigi serta mulut.

Sayuran hijau seperti sawi, bayam, kangkung dan beberapa sayuran lainnya sangat kaya akan vitamin A. Melansir dari situs tanyapepsodent.com, vitamin A berperan sebagai salah satu senyawa yang dapat menjaga kesehatan gigi dan mulut. Selain itu, sayuran hijau juga mengandung vitamin C yang dapat menjaga kesehatan rongga mulut serta gusi.

2. Produk Olahan Susu

Ilustrasi Produk Olahan Susu (unsplash/rob kenston)
Ilustrasi Produk Olahan Susu (unsplash/rob kenston)

Produk olahan susu atau yang disebut dairy juga dapat menjadi salah satu sumber pangan yang memiliki manfaat sebagai penjaga kesehatan gigi dan mulut. Melansir dari situs tanyapepsodent.com, produk olahan susu seperti keju, yogurt, krim dan berbagai produk turunannya memiliki kandungan vitamin D, kalsium dan fosfat yang baik untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut.

Kalsium sendiri merupakan salah satu senayawa mineral yang dapat ditemukan di susu maupun produk turunannya. Kalsium ini dapat berperan sebagai penguat tulang dan gigi serta merawat kesehatan mulut. Selain itu, fosfat yang terkandung dalam produk susu juga dapat menjaga pH dalam mulut agar tetap stabil.

3. Kacang dan Biji-bijian

Ilustrasi Beragam Jenis Kacang dan Biji-bijian (unsplash/kenton jackson)
Ilustrasi Beragam Jenis Kacang dan Biji-bijian (unsplash/kenton jackson)

Kacang-kacangan serta biji-bijian juga dapat berperan sebagai penjaga kesehatan gigi dan mulut. Melansir dari situs halodoc.com, kacang dan biji-bijian mengandung banyak mineral seperti kalsium, kalium, zinc, fosfor dan magnesium. Senyawa-senyawa mineral tersebut berguna sebagai penguat struktur gigi dan juga menjaga kesehatan rongga mulut dan gusi.

Nah, itulah beberapa makanan yang dapat dikonsumsi untuk menjaga kesehatan gigi serta mulut. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak