Striker Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta resmi menyusul rekannya ke China setelah dilepas oleh klubnya. Bahkan pemain milik Persis Solo tersebut sudah sampai di China pada hari ini (26/09/2023).
Setibanya di Negeri Tirai Bambu, Ramadhan Sananta langsung dijemput oleh Sumardji yang tak lain adalah Ketua Badan Tim Nasional (BTN) dan beberapa Official Tim lainnya.
Setelah sampainya di sana, pemain berpostur 182 cm tersebut sedikit menyampaikan apa yang Ia rasakan dan misinya bersama dengan Timnas Indonesia U-24.
BACA JUGA: Bung Towel Tuduh Shin Tae-yong Sewa Buzzer, Berikut Alasannya!
"Senang rasanya bisa kembali bergabung dengan tim," ungkap Ramadhan Sananta melansir dari laman resmi PSSI pada Selasa (26/09/2023).
"Saya harus siap 100%. Karena ketika kami dipanggil maka kami pun harus siap untuk memberikan segalanya bagi Timnas Indonesia," tambah Ramadhan Sananta.
Setelan bergabungnya Ramadhan Sananta, maka harapan Timnas Indonesia pun menjadi hidup kembali. Karena memiliki tambahan amunisi di lini depan. Mengingat sebelumnya Titan Agung tidak mampu untuk memberikan banyak kontribusi.
Bahkan sejauh ini, Titan Agung sama sekali belum mampu mencetak gol selama membela skuad garuda di babak penyisihan grup F.
Ramadhan Sananta juga tidak lupa untuk meminta doa dari seluruh masyarakat Indonesia agar dirinya bisa memberikan persembahan yang terbaik bagi bangsa.
BACA JUGA: Lawan Uzbekistan, Indra Sjafri Harus Berani Ubah Susunan Pemain Timnas
"Mohon doakan Kami, agar kami bisa memberikan yang terbaik untuk bangsa dan negara. Terkhusus untuk saya pribadi agar bisa menampilkan peforma 100%," tutup Ramadhan Sananta.
Selain itu Sumardji juga berharap kehadiran topskor Sea Games 2023 tersebut ke tengah tengah tim mampu meningkatkan kembali mental dari rekan-rekannya dalam perjuangan mengharumkan nama bangsa.
Indonesia baru akan menjalani laga 16 besar menghadapi Uzbekistan oada tanggal 28 September mendatang. Pertandingan tersebut akan digelar di stadion Shangcheng Sport Center, China.
Berikut ini adalah jadwal lengkap pertandingan babak 16 Asian Games 2022:
Rabu, 27 September 2023
15.30 WIB: Korea Utara vs Bahrain
15.30 WIB: Iran vs Thailand
15.30 WIB: China vs Qatar
18.30 WIB: Korea Selatan vs Kyrgystan
18.30 WIB: Hong Kong vs Palestina
Kamis, 28 September 2023
15.30 WIB: Uzbekistan vs Indonesia
18.30 WIB: Jepang vs Myanmar
18.30 WIB: India vs Arab Saudi
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS