Gelandang Madura United FC, Jordy Wehrmann mengaku telah dihubungi PSSI di awal musim ini.
Hal itu disampaikan olehnya kala menjadi narasumber di channel milik YouTuber Indonesia yang lama tinggal di Belanda, Yussa Nugraha.
Wehrmann mengaku dikontak PSSI untuk dimintai pandangannya. Ia mengatakan siap apabila sewaktu-waktu dibutuhkan untuk memperkuat Timnas Indonesia.
"Di awal musim ini di bulan Juli/Agustus ada kontak dengan mereka (PSSI) lagi, mereka tanya bagaimana pandangan aku," kata Jordy Wehrmann, dalam wawancaranya di kanal YouTube Yussa Nugraha, dikutip penulis pada Selasa (3/12/2024).
"Aku bilang siap. Jadi kalau kalian membutuhkan aku, aku akan ada, aku akan berikan yang terbaik," sambungnya.
Namun seusai dihubungi federasi, eks jebolan akademi Feyenoord ini mengaku masih belum mendapatkan kabar lanjutnya lagi.
"Dari situ sampai hari ini tidak mendengar lebih lagi dari mereka," ucap Wehrmann.
Pemain kelahiran Belanda ini mengatakan masih akan menunggu keputusan PSSI, sambil terus menampilkan performa yang terbaik bersama klubnya.
"Jadi sekarang tinggal menuggu dan tergantung PSSI untuk membuat pilihan tentang ini," ungkapnya.
"Yang paling penting untuk aku adalah perform yang bagus di setiap pertandingan, aku menunggunya dengan baik. Jadi aku sendiri siap," tutur Wehrmann.
"Kalau mereka membutuhkan aku, aku akan ada, dan berusaha yang terbaik untuk berprestasi dan membantu tim tentunya," terangnya.
Sekilas profil Jordy Wehrmann
Jordy Hendrik Nicolaus Wehrmann lahir pada 25 Maret 1999 di Den Haag, Belanda. Ia adalah pemain berposisi gelandang yang bermain untuk klub Madura United FC, di kasta utama Liga Indonesia.
Dilansir dari Transfermarkt, ia saat ini tercatat memiliki harga pasar Rp5,21 miliar.
Wehrmann bergabung dengan Madura United FC sejak Juli 2024, dan di musim 2024/2025 ini ia sudah mencatatkan penampilan sebanyak 12 kali dengan 1 assist.
Sebelum berlabuh ke Liga 1 Indonesia, ia pernah membela klub NK Vukovar 1991 (Kroasia), FC Luzern (Swiss), hingga ADO Den Haag (Belanda).
Ia juga pernah memperkuat tim nasional Belanda kelompok umur, yakni Belanda U20, U19, U17, dan U16.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS