Real Madrid Jadi Rumah Para Pemain Mahal, Tijjani Reijnders Tembus 100 Besar!

Hikmawan Firdaus | Kevin Topan Kristianto
Real Madrid Jadi Rumah Para Pemain Mahal, Tijjani Reijnders Tembus 100 Besar!
Pemain Real Madrid, Jude Bellingham, Luka Modric, dan Kylian Mbappe saat melawan Valencia. Real Madrid kini jadi rumah para pemain termahal. (Screenshot X/@realmadrid)

Real Madrid mendominasi daftar pemain nilai pasar tertinggi di dunia, dengan salah satu bintangnya menjadi yang termahal. Sementara, Tijjani Reijnders sukses menembus daftar 100 besar pemain dengan nilai pasar termahal di dunia.

Data tersebut berdasarkan hasil riset terbaru CIES Football Observatory pada Rabu (8/1/2025), yang mencantumkan daftar 100 pemain dengan nilai pasar termahal di dunia. Klub raksasa Spanyol, Real Madrid, mendominasi daftar tersebut.

Tercatat ada 10 pemain klub berjuluk Los Blancos itu yang berhasil masuk dalam daftar 100 besar pemain termahal di dunia. Menariknya, klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu ini menjadi rumah bagi empat dari 10 pemain termahal di dunia.

Dari empat pemain Real Madrid tersebut, Jude Bellingham menjadi pemain termahal di dunia. Nilai pasar pesepak bola berkebangsaan Inggris ini mencapai 251,4 juta euro atau dalam rupiah setara 4,2 triliun.

Jude Bellingham mengungguli penyerang Manchester City, Erling Haaland, yang berada di posisi kedua dengan nilai pasar mencapai 221,5 juta euro atau setara 3,7 triliun rupiah.

Sementara tiga penggawa Los Blancos lain yang masuk 10 besar pemain termahal dunia ditempati oleh Vinicius Junior di peringkat ketiga dengan nilai pasar mencapai 205,7 juta euro, Kylian Mbappe menempati posisi kelima dengan nilai 175,2 juta euro, dan terakhir Rodrygo Goes di urutan ke-10 dengan nilai 141,3 juta euro.

Empat nama tersebut menunjukkan betapa kuatnya investasi Real Madrid dalam mendatangkan pemain-pemain berkualitas.

Selain Real Madrid yang mendominasi dan menjadi rumah pemain termahal, ada kejutan datang dari nama Tijjani Reijnders, gelandang AC Milan yang sukses menempati urutan ke-100 pemain dengan nilai pasar termahal di dunia.

Kakak kandung dari pemain Timnas Indonesia, Eliano Reijnders ini tampil impresif bersama Rossoneri, membuatnya semakin diakui di level elite sepak bola Eropa.

Performa impresif Tijjani Reijnders di lini tengah, baik dalam aspek ofensif maupun defensif, menjadikannya sebagai salah satu pemain paling menjanjikan saat ini. Hal itulah yang membuat pria yang memiliki darah Maluku ini tembus daftar 100 pemain dengan nilai pasar termahal di dunia.

Berikut 10 besar daftar pemain dengan nilai pasar termahal di dunia:

  1. Jude Bellingham (Real Madrid) – 254,1 juta euro
  2. Erling Haaland (Man City) – 221,5
  3. Vinicius Junior (Real Madrid) - 205,7
  4. Lamine Yamal (Barcelona) – 180,3
  5. Kylian Mbappe (Real Madrid) – 175,2
  6. Bukayo Saka (Arsenal) – 157,3
  7. Florian Writz (Bayer Leverkusen) – 151,2
  8. Cole Palmer (Chelsea) – 150
  9. Phil Foden (Man City) – 144,6
  10. Rodrygo Goes (Real Madrid) – 141,3

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak