Cegah Kesendirian Jadi Kesepian, Ini 3 Langkah yang Bisa Kamu Lakukan!

Ayu Nabila | Latifah ..
Cegah Kesendirian Jadi Kesepian, Ini 3 Langkah yang Bisa Kamu Lakukan!
Ilustrasi wanita bahagia (unsplash.com) / Allef Vinicius

Kesendirian sering dimaknai dengan sesuatu yang menyedihkan. Padahal, kesendirian itu gak selalu berarti kesepian, lho. Itu semua tergantung bagaimana kamu menyikapinya.

Supaya kamu tidak terjebak pada persepsi kalau sendiri itu berarti sepi, berikut ini ada beberapa langkah mencegah kesepian saat kamu sendirian. Ingin tahu? Simak ulasannya berikut ini!

1. Perluas pertemanan

Tak bisa dimungkiri bahwa teman itu sangat penting, karena manusia sudah kodratnya tercipta sebagai makhluk sosial sehingga tak bisa hidup sendiri. Adakalanya, ketika semua temanmu sibuk, maka tidak ada yang bisa diajak ngobrol atau jalan bareng. Ahasil, mulailah timbul rasa sepi atau kesepian.

Untuk mengatasinya, kamu bisa memperluas pertemananmu sehingga saat lingkaran pertemanan yang satu tidak bisa kamu ajak bertemu, ada lingkaran petemanan lain. Selain bisa memberimu alternatif untuk diajak jalan bareng, pertemanan yang luas dapat menambah pengalaman serta wawasanmu, lho!

2. Mengisi waktu luang dengan hal positif

Kalau kebetulan lagi sendirian, maka jangan dihabiskan untuk tidur-tiduran aja. Kecuali, memang saat itu kamu butuh istirahat. Bila kebetulan kamu punya waktu luang, coba isi dengan kegiatan yang positif. Kalau kamu sibuk, maka pikiran atau merasa kesepian tidak akan muncul. 

3. Coba lakukan hal-hal yang baru

Terus-menerus mengisi waktu sendiri dengan aktivitas sama, pasti akan bosan. Ketika bosan, kamu jadi rentan merasa kesepian. Kamu bisa mencari aktivitas baru untuk mengatasinya, lho.

Misalnya, selama ini kamu terbiasa mengisi waktu luang dengan membaca. Tidak ada salahnya, kamu mengisinya dengan hobi baru, seperti bercocok tanam. Selain bisa menyibukkan pikiran, aktivitas tersebut juga bisa membuat fisikmu aktif yang berpengaruh baik bagi kesehatan.

Dari uraian tadi, ternyata ada banyak hal yang bisa kamu lakukan saat sendiri, kan? Oleh karena itu, buang jauh-jauh pola pikir kalau sendiri itu berarti kesepian. Sebab buktinya, ada banyak aktivitas positif yang bisa kamu manfaatkan untuk mengisi waktu luang.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak