Gesekan dalam hubungan asmara adalah hal biasa. Akibat perbedaan pendapat, kamu dan pasangan bisa berselisih dan berdebat. Selama perbedaan itu mampu dikomunikasikan dengan baik, semestinya gak harus jadi persoalan. Hal yang sering bikin masalah, adalah ketika cara berkomunikasi kamu dan pasangan gak tepat. Seperti yang akan diulas berikut ini. Sederet cara berkomunikasi yang sebaiknya dihindari karena bisa bikin hubungan bubar.
1. Perhitungan dengan pasangan
Gak semua orang mampu bertengkar dengan cara sehat. Gak sedikit akibat terlampau emosi akhirnya sampai terlontar kalimat hitung-hitungan dengan pasangan. Mengungkit perbuatan baik yang telah kamu lakukan ke dia.
Hindari cara berkomunikasi seperti ini, ya, karena akan merusak hubungan. Sekali saja terlontar kalimat mengungkit budi baik yang sudah kamu berikan untuknya, ke depannya dia akan sulit percaya lagi denganmu.
2. Mengungkit kesalahan di masa lalu
Bila poin sebelumnya mengungkit kebaikan, kalau yang ini malah mengungkit kesalahan yang pernah dilakukan olehnya. Efeknya pun gak kalah merusak terhadap hubungan asmara.
Bila kalian sudah selesai mendiskusikan suatu kesalahan di masa lalu, dan masing-masing sudah memaafkan. Maka, kalau ada pertengkaran di lain waktu, yang lalu gak perlu diungkit. Cuma bikin permasalahan makin runyam!
3. Berkata-kata kasar
Cara komunikasi selanjutnya yang mesti dihindari, adalah berucap kasar ke pasangan. Sekalipun kamu sedang marah, hindari melakukan ini karena bisa dikategorikan sebagai kekerasan verbal, lho.
Berkata-kata kasar bisa mencerminkan kualitas kepribadian seseorang. Kamu dianggap tak bisa mengendalikan diri sehingga sampai berkata seperti itu. Pasangan jadi sakit hati, lho.
4. Memotong pembicaraan
Jangan lakukan ini ketika sedang berbicara pada siapa pun. Apalagi ketika bersama pasangan. Selain gak sopan, memotong pembicaraan bisa bikin pasangan tersinggung, lho.
Kamu dianggap tak cukup menghargai, sehingga sampai menyela pembicaraannya. Jadilah pendengar yang baik bila ingin hubungan asmara kamu awet.
5. Mendiamkan
Jenis komunikasi selanjutnya yang buruk bagi hubungan, yakni tak berkomunikasi atau mendiamkan pasangan. Hal seperti ini termasuk perilaku manipulatif, lho. Sikapmu tersebut jadi bikin pasangan pusing dan merasa bingung kesalahan apa yang sudah ia lakukan.
Itulah 5 cara berkomunikasi dengan pasangan yang bisa bikin hubungan asmara bubar. Semoga dengan uraian tadi bisa membantumu untuk berkomunikasi dengan pasangan lewat cara lebih baik lagi, ya. Contoh-contoh di atas jangan lagi dilakukan!