3 Ide Optimalisasi Halaman Rumah agar Lebih Bermanfaat, Bisa Jadi Sumber Pendapatan!

Hayuning Ratri Hapsari | Dream Praire
3 Ide Optimalisasi Halaman Rumah agar Lebih Bermanfaat, Bisa Jadi Sumber Pendapatan!
Ilustrasi rumah (Pexels.com/Binyamin Mellish)

Halaman  yang merupakan bagian depan rumah sering dianggap sebagai wajah rumah. Karenanya banyak orang mendesain halaman rumah menjadi taman seindah-indahnya. Hal tersebut bukanlah sesuatu yang salah.

Tetapi, selain sebagai wajah rumah, halaman rumah juga bisa dimanfaatkan untuk hal lain, terutama jika masalah keuangan keluarga masih perlu ditingkatkan.

Berikut  3 ide memanfaatkan halaman rumah yang bisa berimbas pada keuangan keluarga

1. Berkebun

ilustrasi memanen kebun (Pexels.com)/ Yan Krukov
Ilustrasi memanen kebun (Pexels.com/Yan Krukov)

Jika kamu tak punya halaman belakang, kamu bisa memanfaatkan halaman rumah untuk berkebun. Bahkan jika halaman rumah kamu tak mempunyai lahan yang memadai, kamu bisa berkebun dalam pot atau dengan cara vertikal.

Tak perlu yang rumit, kamu bisa mencoba menanam jenis bahan atau bumbu masakan yang sering kamu pergunakan di dapur. Walau terkesan sepele, tanaman-tanaman ini bisa memengaruhi penghematan pengeluaran kamu.

Contohnya saja cabai, saat harga cabai naik, jika dikalkulasi dalam sebulan pengeluaran untuk pembelian cabai akan mencapai angka yang lumayan.

Belum lagi bumbu lain seperti bawang merah, seledri, kemangi, tomat dan lain-lain. Kamu juga bisa menambahkan tanaman sayuran yang mudah tumbuh seperti kangkung, bayam, terong dan lain sebagainya

2. Disewakan

ilustrasi kios (Pexels.com)/ savio yu
Ilustrasi kios (Pexels.com/savio yu)

Ini bukan hal yang mustahil, terutama jika lokasi rumah kamu berada di tempat strategis, seperti jalan besar atau utama yang sering dilalui banyak orang.

Tak sedikit orang yang membutuhkan tempat usaha kecil-kecilan berupa rombong atau kios yang berlokasi di tempat bagus. Kamu hanya perlu menyediakan lahan di halaman kamu yang layak untuk menempatkan rombong atau kios.

Kamu juga bisa menawarkan listrik dengan biaya tentunya untuk keperluan penerangan jika penyewa beroperasi sampai malam.

3. Membuka toko

ilustrasi toko (Pexels.com)/ Suzy Hazelwood
Ilustrasi toko (Pexels.com/Suzy Hazelwood)

Jika kamu mempunyai modal, kamu bisa membuka toko di halaman rumah dengan mendirikan bangunan. Tak harus bangunan besar yang membutuhkan modal besar. Kamu bisa memulainya dengan bangunan sederhana dan merencanakan pengembangan bertahap jika potensinya sudah menunjukkan hasil yang meningkat.

Untuk mengisi toko dengan barang dagangan, memang akan butuh modal besar jika kamu harus membeli semuanya. Karena itu carilah relasi yang bisa kamu ajak kerjasama untuk mengisi toko kamu.

Seiring waktu, jika toko kamu sudah maju, biasanya akan datang banyak produsen yang menawarkan kerjasama melalui distributornya. Kamu pun bisa mengurangi biaya untuk pembelanjaan produk dengan melakukan kerjasama konsinyasi.

Itulah 3 ide untuk memanfaatkan halaman rumah kamu menjadi salah satu sumber pendapatan atau pun upaya penghematan. Semua usaha memang membutuhkan niat dan ketekunan serta kesabaran agar menuai hasil.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak