5 Daftar Ide Me Time yang Dapat Dilakukan Ibu Kurang dari 2 Jam

Candra Kartiko | Zakiy Marenda
5 Daftar Ide Me Time yang Dapat Dilakukan Ibu Kurang dari 2 Jam
ilustrasi seseorang sedang me time ke salon/spa (Unsplash/Raphael_Lovaski)

Setiap orang pasti membutuhkan yang namanya me time. Waktu bebas untuk dilewatkan sesuai dengan preferensi diri dan kadang kala dilakukan sendiri. 

Apa yang akan terjadi apabila kamu mengabaikan kebutuhan akan waktu untuk diri sendiri ini? Biasanya kamu akan mudah mengalami stres dan burnout yang tidak diurai dengan me time berkualitas, sehingga akan menjadi menumpuk dan pada akhirnya meledak ibaratkan sebuah bom waktu. 

Tidak hanya diri sendiri, namun orang-orang yang berada di sekitar kita pun akan ikut "kecipratan" kerugiannya. Kamu bisa saja menjadi uring-uringan dan juga mudah marah. Tentunya, suasana pun akan menjadi tidak nyaman lagi. Jadi, sudah jelas 'kan apa saja manfaat dari me time? Me time bisa membantu untuk meningkatkan mood, menjaga kesehatan mental, serta membantu untuk memelihara keselarasan hubungan kamu dengan orang sekitar.

Berikut ini beberapa ide me time yang bisa dilakukan oleh ibu kurang dari dua jam:

1. Membaca buku

Dengan terjun langsung ke dalam alam imajinasi cerita, tentunya akan membantu alam bawah sadar kamu menjadi lebih rileks dan juga happy. Hal serupa yang dapat kamu lakukan yaitu dengan membaca buku, menulis cerita maupun jurnal.

2. Coba Masak Menu Simple 

Dewasa ini tidak ada lagi sebuah alasan untuk tidak bisa masak karena kamu akan dengan mudah menemukan beraneka raga, resep lengkap beserta cara membuatnya di internet. Oleh karena itu, ide me time seru selanjutnya yang harus kamu coba ialah memasak! Sebagai seorang pemula tentunya kamu harus memilih menu-menu yang sederhana saja, misalnya saja seperti cemilan atau lauk yang tidak terlalu banyak memerlukan bahan-bahan sulit.

3. Pergi ke salon atau spa

Me time merupakan sebuah waktu terbaik untuk memanjakan diri sendiri. Oleh karena itu, kamu bisa mencoba untuk pergi ke salon atau spa. Kamu bisa relaksasi dan juga mempercantik diri.

Hal tersebut tentunya bisa membuat kamu menjadi lebih bahagia karena tingkat stresmu pun akan menurun.

Apabila kamu enggan untuk keluar dari tempat tinggal, maka kamu bisa melakukannya secara mandiri di rumah kok.

Lakukan aktivitas seperti memakai masker olahan rumah atau pun meni-pedi dengan alat sendiri. Jangan lupa untuk menyalakan beberapa lilin aroma terapi supaya kamu bisa semakin santai dan menciptakan suasana yang nyaman.

4. Makan bareng sahabat

Percakapan dari hati ke hati serta mendengar kisah dari seorang teman tidak hanya akan membuat perasaan kamu menjadi lebih baik, tetapi juga bisa melatih untuk berempati. Makan bareng sahabat bisa kamu jadikan ide me time selanjutnya.

5. Berolahraga

Ide me time seru selanjutnya yang dapat menyelamatkan kamu dari kebosanan yaitu dengan berolahraga. Sudah banyak sekali pakar kesehatan yang menyetujui jika olahraga membawa banyak sekali manfaat untuk tubuh. Jenis pilihan olahraganya tidak dibatasi alias kamu dapat memilih apa pun yang disukai. Mulai dari bersepeda, berenang, datang ke tempat fitnes, aerobik, atau pun yoga.

Olahraga sampai berkeringat dan menaikkan detak jantung bisa membuat tubuh melepaskan suatu hormon endorphin yang dapat membuat mood menjadi meningkat sekaligus meredam rasa nyeri. Dalam keadaan seperti itu kamu bisa terhindar dari stres yang berakibat fatal untuk kesehatan.

Nah, itulah tadi beberapa ide me time yang bisa dilakukan oleh seorang Ibu kurang dari 2 jam. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak