Perihal cinta, memang tidak ada habisnya, akan ada hal-hal yang bisa dibahas bahkan bisa membuat kita senyum-senyum sendiri.
Juga perihal perasaan cinta yang hanya bisa diketahui oleh diri sendiri, apalagi jika belum pernah mengungkapkan cintanya.
Pria yang sedang memendam perasaan cinta akan melakukan segala cara untuk menarik perhatian orang yang disukainya. Karena itu, kamu harus pintar mengartikan pola tertentu atau sikap gebetan padamu.
Artikel ini akan menjelaskan beberapa ciri-ciri yang dapat menjadi tanda bahwa pria ketika jatuh cinta kepadamu.
1. Dia selalu mendengarkan saat kamu berbicara
Tanda bahwa seorang pria ketika jatuh cinta dengan kamu adalah dia selalu mendengarkan kamu dengan penuh perhatian setiap kali kamu berbicara. Apa pun tidak akan yang bisa mengalihkan perhatiannya dari kamu.
Kamu dapat mengatakan bahwa ini karena sopan santun, karena dia akan mengingat dan memperhatikan ucapanmu.
2. Dia tidak tertarik pada orang lain saat ada kamu di sekitarnya
Setiap kali bertemu kamu dan bersama dalam suatu kelompok, apakah dia tidak menaruh perhatiannya untuk berbicara dengan orang lain? Apakah dia selalu memperhatikan kamu? Jika iya, itu tandanya dia punya perasaan ke kamu. Perhatian penuhnya tertuju pada kamu, kamu jadi incarannya.
3. Dia akan ikut nongkrong ketika ada kamu
Salah satu tanda seorang pria ketika jatuh cinta adalah selalu mempunyai keinginan untuk bersama menghabiskan waktu dengan seseorang yang disukainya.
Bisa jadi, dia akan selalu mencari celah untuk bisa berdekatan dengan kamu. Terkadang, dia tidak ingin ikut nongkrong, namun mengetahui ada kamu, dia segera ikut apapun halangannya.
4. Selalu berada atau duduk dekat di sekitar kamu
Pernahkah kamu mengamati betapa dia sering berada di dekat kamu saat bersama? Bahkan jika kamu fokus mengobrol bersama teman-temanmu, dia suka duduk, berdiri, atau berjalan di sekitar kamu. Tujuannya hanya untuk mencari perhatian kamu.
5. Dia bisa mengajakmu mengobrol dalam waktu yang lama
Apakah sepertinya dia suka memulai mengajak kamu mengobrol? Jika dia suka berbicara dengan kamu tentang apa pun itu hingga cerita pribadi dalam waktu yang lama, bisa dipastikan pria tersebut jatuh cinta padamu. Dia akan memaksimalkan dan menikmati waktu berbicara denganmu.
Artikel di atas telah menjelaskan beberapa ciri-ciri yang dapat menjadi tanda pria ketika merasa jatuh cinta kepadamu. Jika gebetanmu mempunyai tanda di atas, kamu juga bisa lakukan hal yang sama.