4 Cara Meningkatkan Produktivitas dalam Diri Kita

Ayu Nabila | Ariya Gesang
4 Cara Meningkatkan Produktivitas dalam Diri Kita
ilustrasi produktivitas (pixabay.com/ geralt)

Seringkali rasa malas menjadi penyebab utama menurunnya produktivitas dalam diri kita. Misalnya jika kita ingin mulai membuka usaha kue, tapi karena rasa malas kita selalu menunda dan setengah-setengah melakukannya. Hal itu berarti kita menunda rezeki yang padahal bisa cepat datang. Sesuatu yang dilakukan setengah-setengah biasanya memberi hasil yang tak bagus. 

Selain rasa malas, biasanya menurunnya produktivitas juga dikarenakan adanya kegiatan menyenangkan lainnya yang menyita waktu. Misalnya bermain gim, memancing, pacaran, dan lain-lainnya. Padahal jika dibandingkan dengan produktivitas yang harus kita kerjakan, kegiatan-kegiatan itu tidak lebih penting. Untuk itu kita harus tahu bagaimana caranya meningkatkan produktivitas agar mimpi-mimpi kita bisa tercapai.

Nah, berikut 4 cara meningkatkan produktivitas dalam diri kita:

1. Tidur lebih awal

Tidur lebih awal bisa membuat kita bangun lebih pagi dan menjadikan tubuh terasa fit untuk melakukan suatu pekerjaan. Tubuh manusia memang sudah dibiasakan untuk beraktivitas di pagi hari. Kita bisa mendapatkan ide-ide bagus dan tidak sungkan untuk berpergian ke sana kemari demi melaksanakan produktivitas. Berbeda jika kita tidur larut malam dan bangun siang, tubuh akan terasa lemas dan mengantuk. Kegiatan apa pun akan terasa berat untuk dilakukan, akhirnya kita lebih memilih untuk bermalas-malasan dan setengah-setengah dalam produktivitas.  

2. Berteman dengan Orang-orang Tertentu

Berteman dengan orang-orang yang hanya ingin bersenang-senang bukanlah pilihan tepat untuk membangkitkan produktivitas. Bertemanlah dengan orang-orang yang kreatif atau mungkin orang yang bergelut di bidang yang sama dengan kita. Dengan begitu kita akan mendapatkan referensi dan semangat produktivitas pun mudah datang. 

3. Atur Waktu

Dalam produktivitas, istirahat sangatlah penting, tapi kita harus bisa mengatur waktunya kapan saja. Terlalu banyak istirahat pun tidak baik, karena rasa malas bisa datang dan sulit kita lawan. Kita cukup atur waktu seberapa lama bermain gim, membaca buku, menonton, dan kegiatan lainnya di luar produktivitas. Atur waktu seminim mungkin untuk kegiatan-kegiatan tersebut, utamakan produktivitas. 

4. Ingat Tujuan

Selalu ingat tujuan hidup kita, kapan kita akan menikah, membeli rumah, dan memiliki anak, atau mungkin membeli mobil bagus yang belum dimiliki teman-teman kita. Tujuan-tujuan tersebut akan memaksa kita untuk melaksanakan produktivitas lebih giat lagi. Rasa malas pun dapat terkalahkan oleh semangat kita untuk meraih masa depan.

Itulah 4 cara meningkatkan produktivitas dalam diri kita. Banyak orang gagal dalam hidup ini karena mereka terlarut dalam rasa malas yang dibiarkan bercokol. Banyak juga orang sukses karena mereka bisa mengalahkan rasa malas. Semoga poin-poin di atas dapat membantu kita membangkitkan produktivitas yang menurun. Raihlah mimpi-mimpi yang belum kita capai, tak masalah bersusah payah terlebih dulu untuk mendapatkannya. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak