Bannyak yang Belum Paham, Ini 3 Cara Menggunakan Noelle di Gim Genshin Impact

Ayu Nabila | Ariya Gesang
Bannyak yang Belum Paham, Ini 3 Cara Menggunakan Noelle di Gim Genshin Impact
Noelle Genshin Impact (pixabay.com/BSstarDesign)

Noelle adalah salah satu hero perempuan yang menggunakan Claymore sebagai senjata andalannya. Karakter yang satu ini berasal dari Monstatdt, kita bisa mendapatkannya saat gacha di awal-awal permainan. Walaupun Noelle merupakan karakter bintang 4, tetapi kemampuan bertarung Noelle tidak kalah hebat dengan karakter bintang 5 yang ada.

Noelle bisa kita gunakan sebagai Main DPS yang mengerikan, karena bisa menciptakan perisai dan memberikan serangan yang sangat tinggi. Jika kita masih awam dan ingin menggunakan Noelle di dalam permainan, alangkah baiknya ketahui dulu beberapa cara yang bisa kita gunakan berikut ini. Tujuannya adalah agar potensi bertarung Noelle bisa kita optimalkan.

Nah, berikut 3 cara menggunakan Noelle di gim Genshin Impact:

1. Gunakan Artefak Husk of Opulent Dreams

Noelle adalah karakter yang bisa meningkatkan damage-nya berdasarkan poin defense yang ia miliki. Semakin tinggi defense yang dimiliki, maka damage yang dihasilkannya akan semakin tinggi.

Nah, artefak Husk of Opulent Dreams adalah artefak yang cocok kita gunakan pada Noelle, karena artefak ini bisa meningkatkan defense yang dimiliki Noelle

2. Usahakan Memperoleh Konstelasi 6

Jika kita sudah memiliki Noelle konstelasi 6, sebaiknya kita gunakan untuk menjadi Main DPS. Sebab, pada konstelasi ini peningkatan damage yang dihasilkan dari defense akan lebih tinggi. Noelle bisa meningkatkan damage-nya dnegan tambahan 50% dari defense-nya.

BACA JUGA: 3 Cara Mengalahkan Fatui Cincin Mage di Gim Genshin Impact

3. Pasangkan dengan Gorou

Gorou adalah karakter Support berelemen Geo yang sangat cocok dipasangkan dengan Noelle. Sebab, Gorou bisa meningkatkan 25% defense seluruh anggota party di sekitar selama 12 detik setelah ia melancarkan elemental burst miliknya. Hal ini tentu saja akan membuat damage Noelle bertambah karena defense-nya juga bertambah.

Itulah 3 cara menggunakan Noelle di gim Genshin Impact. Selain ketiga poin di atas, Noelle juga punya keunggulan dalam memasak masakan jenis pertahanan. Setiap ia memasak masakan jenis pertahanan dengan sempurna, terdapat 12% kemungkinan mendapatkan hasil 2 kali lipat.

Jadi, jika kita tidak punya karakter bintang 5 berelemen Geo yang tangguh, Noelle adalah opsi terbaik yang bisa kita gunakan. Namun, perlu diingat bahwa dalam memilih senjata, sebaiknya pilihlah senjata yang juga bisa meningkatkan defense, bukan attack.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak