Membahas tentang overthinking, pasti banyak di antara kita yang selalu kewalahan ketika mengalami overthinking. Sesuai dengan namanya, overthinking berarti berpikir berlebihan terhadap suatu kejadian yang sebenarnya belum tentu terjadi. Overhinking hanya akan menimbulkan perasaan cemas dan khawatir.
Perasaan cemas, khawatir, gugup, dan perasaan negatif lainnya hanya akan menutupi kemampuan kita untuk melihat suatu permasalahan dengan pandangan yang objektif dan rasional. Kita jadi tidak bisa menemukan solusi yang tepat.
Kita seharusnya fokus pada apa yang bisa kita lakukan, bukan pada masalah itu sendiri. Berikut ini adalah beberapa hal yang harus kita lakukan untuk mengatasi overthinking.
1. Sadari bahwa kita sedang overthinking
Ketika kita terlalu sering merasa overthinking, kita jadi terbiasa hingga tidak sadar. Karena itu, kita perlu menyadarinya ketika kita sedang mengalami overthinking. Ketika kita merasa menyesal terhadap apa yang sudah terjadi, segera sadari bahwa hal tersebut tidak akan mengubah apapun. Menyesali masa lalu dan mengkhawatirkan masa depan secara berlebihan tanpa bertindak lebih lanjut tidak akan mengubah apapun.
2. Jangan bereaksi berlebihan
Ketika sedang overthinking, jangan memberikan reaksi yang terlalu berlebihan. Tenangkan diri kita, jangan mengambil keputusan ketika sedang dipenuhi oleh emosi negatif. Fokus pada apa yang bisa kita lakukan dan kita usahakan. Jangan memberikan reaksi yang terlalu berlebihan, tetapi jangan terlalu cuek dan tidak ambil peduli.
3. Berpikir secara rasional
Tanyakan kepada diri sendiri, seberapa besar kemungkinan buruk yang kita pikirkan itu akan terjadi. Kita sering memikirkan hal terburuk dalam bayangan, padahal kenyataannya belum tentu demikian yang akan terjadi. Karena itu, jangan sekadar mengikuti perasaan cemas, tetapi pikirkan dengan rasional dan kepala dingin.
4. Ambil tindakan yang tepat
Terus berdiam diri tanpa ada usaha untuk mengatasi overthinking hanya akan membuat kita semakin tertekan. Semua kecemasan dan kekhawatiran jika dipikirkan akan semakin membuat diri kita sendiri menjadi hancur. Berpikir untuk menemukan solusi dan lakukanlah sesuatu.
Itulah empat hal yang harus kita lakukan untuk mengatasi overthinking. Kita memang tidak bisa memilih emosi atau perasaan apa yang harus dirasakan, tetapi kita bisa mengontrol reaksi dan respon yang akan kita berikan.