6 Hal yang Bisa Membuat Kamu Lebih Produktif Setiap Hari, Pernah Mencobanya?

Ayu Nabila | Zaffar Nur Hakim
6 Hal yang Bisa Membuat Kamu Lebih Produktif Setiap Hari, Pernah Mencobanya?
Ilustrasi produktif (Pixabay)

Sudah menjadi keinginan banyak orang agar bisa produktif dalam kegiatan sehari-harinya. Namun, hal tersebut selalu terhalangi oleh rasa malas yang menyelimuti benak manusia. Bagi sebagian orang, untuk bisa terbebas dari rasa malas begitu berat, karena mereka sudah merasa nyaman dengan zona tersebut.

BACA JUGA: Cari Suasana Baru, Ini 5 Variasi Backsplash Dapur yang Mewah dan Aesthetic

Ada juga faktor lain yang menyebabkan kurang produktif, seperti terlalu bingung apa yang harus dikerjakan terlebih dahulu, sehingga ujungnya tidak terkerjakan. Mulai sekarang, apa salahnya mencoba untuk keluar dari zona malas dan sikap menunda-nunda tersebut. Ada sebuah hal yang harus dilakukan agar bisa menjadi lebih produktif  dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Nah, inilah enam hal yang harus dilakukan agar kamu lebih produktif setiap hari.

1. Jangan tidur larut malam

Ilustrasi tidur (Piabay)
Ilustrasi tidur (Piabay)

Sebelum melakukan aktivitas panjang di esok hari, pastikan sudah memiliki pola tidur yang cukup dan teratur. Hal ini bertujuan agar ketika hendak menjalankan aktivitas di esok harinya, tidak akan merasa kantuk atau kurang tidur dan memiliki energi yang cukup.

2. Buatlah to do list

Ilustrasi to do list (Pixabay)
Ilustrasi to do list (Pixabay)

Sebelum beranjak tidur, pikirkanlah terlebih dahulu apa saja yang ingin dilakukan pada esok harinya. Setelah selesai memikirkan, buatlah daftar kegiatan di sebuah buku, kertas, ataupun handphone.

BACA JUGA: Meski Terlihat Sederhana, Ternyata Menantu Jokowi Selvi Ananda Punya Tas Hermes Ratusan Juta Lebih Dari Satu

Mulailah mencatat dari pekerjaan atau kegiatan yang paling ringan terlebih dahulu. Dengan membuat sebuah daftar kegiatan, hal ini akan sangat membantu agar tidak ada kebingungan saat hendak melakukan satu pekerjaan ke pekerjaan lainnya.

3. Mandi pagi

Ilustrasi mandi (Pixabay)
Ilustrasi mandi (Pixabay)

Bagi yang masih malas untuk mandi pagi hari, mulai sekarang cobalah. Dengan begitu tubuh akan terasa segar dan rasa kantuk yang menghantui juga akan turut serta ikut hilang.

4. Sarapan

Ilustrasi makan (Pixabay)
Ilustrasi makan (Pixabay)

Ada sebagian orang yang tidak suka dengan sarapan, namun sebagian juga suka sarapan. Cobalah untuk mengonsumsi makanan walaupun itu dalam jumlah sedikit. Dengan begitu, akan terkumpul sebuah energi dan bisa lebih fokus dalam melakukan pekerjaan.

5. Olahraga

Olahraga joging (Pixabay)
Olahraga joging (Pixabay)

Selanjutnya yaitu olahraga. Walaupun olahraga ringan seperti joging atau sebagainya, cobalah untuk terus rutin melakukannya.

BACA JUGA: Tetap Modis di Tanah Suci, Harga Kacamata dan Tas Rizky Billar Ternyata Lebih Mahal Dari Biaya Umrahnya

Selain tubuh akan menjadi bugar, dari olahraga ini akan mendapatkan sebuah energi tambahan. Yang dimana energi ini akan dikeluarkan ketika mengerjakan sebuah pekerjaan.

6. Batasi penggunaan Handphone

Ilustrasi penggunaan Hp (Pixabay)
Ilustrasi penggunaan Hp (Pixabay)

Ini menjadi salah satu hal yang paling penting untuk disorot. Kebiasaan bermain Hp sudah sangat melekat, entah itu untuk membuka Instagram, Tiktok, Twitter, dan sosial media lainnya.

Mulai sekarang cobalah untuk mengurangi hal tersebut dengan membatasinya. Ketika sedang melakukan sesuatu pekerjaan, letakkan Hp di tempat yang jauh. Bukalah Hp di saat ada keperluan atau saat istirahat saja.

Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk menjadi orang yang produktif. Diperlukan sebuah komitmen dengan diri sendiri dan kekonsistenan agar mencapai hasil yang baik. Semua itu memerlukan waktu dan proses.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak