Kamu mungkin pernah melihat orang yang cukup populer karena memiliki banyak teman atau relasi. Bahkan rasa-rasanya semua orang dikenalnya. Sedangkan kita mungkin hanya memiliki beberapa orang teman dekat. Setiap acara bahkan hampir setiap saat kita hanya menghabiskan waktu dengan mereka saja.
Kamu tak perlu minder jika hanya memiliki teman yang sedikit. Ternyata punya circle pertemanan yang sedikit justru banyak keuntungannya, lho. Kamu bisa memiliki hubungan pertemanan yang berkualitas dan anti drama-drama club. Nah, berikut ini empat keuntungan yang akan kamu rasakan jika memiliki circle pertemanan yang sedikit.
1. Hubungan Pertemanan yang Berkualitas
Pada kenyataannya orang yang memiliki banyak teman tidak mengenal betul karakter temannya tersebut. Sehingga akan sulit menjalin hubungan pertemanan yang baik.
Sebaliknya, jika memiliki teman yang sedikit akan membuat kualitas pertemanan menjadi lebih baik. Kamu bisa mengenal karakter temanmu dengan baik sehingga tahu bagaimana cara menjaga hubungan pertemanan tersebut.
2. Anti Drama-drama Club
Dengan mengetahui karakter temanmu, maka kamu bisa mengetahui cara yang tepat dalam memperlakukan mereka. Sehingga kamu akan terhindar dari drama pertemanan.
Kamu dan temanmu dapat memahami karakter satu sama lain, lebih terbuka, dan bisa menjadi diri sendiri. Sehingga dapat meminimalisir terjadinya konflik. Kamu dan temanmu juga akan merasa sefrekuensi sehingga minim terjadi drama.
3. Enjoy dalam Urusan Waktu
Ketika memiliki banyak teman, kamu mungkin akan merasa kesulitan untuk bertemu dengan mereka. Pasalnya, harus menyesuaikan waktu yang tepat untuk bertemu.
Sedangkan, jika kamu memiliki circle pertemanan yang sedikit kamu bisa lebih santai dalam mengatur waktu untuk bertemu. Kamu dan temanmu telah mengetahui kesibukan masing-masing sehingga akan lebih memaklumi jika tidak bisa bertemu dalam waktu tertentu.
4. Support System Terbaik
Meskipun kamu dan temanmu jarang bisa bertemu karena kesibukan masing-masing, namun kalian selalu intens untuk berkomunikasi. Kamu bahkan merasa setiap ada masalah harus berkomunikasi dengan temanmu dan meminta pendapatnya.
Hal inilah yang membuat circle pertemanan yang kamu miliki bisa menjadi support system terbaik untuk hidupmu. Begitu juga ketika temanmu mengalami masalah, kamu akan dengan senang hati membantu mereka.
Nah, itulah empat keuntungan yang akan kamu rasakan jika memiliki circle pertemanan yang sedikit. Punya banyak teman bukan jaminan untuk bisa hidup bahagia, bukan?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.