3 Manfaat Me Time, Jangan Abaikan!

Aulia Hafisa | Dream Praire
3 Manfaat Me Time, Jangan Abaikan!
ilustrasi membaca (Pixabay.com)

Kesibukan sehari-hari seringkali membuat orang lupa untuk memperhatikan diri sendiri. Terlalu banyak kegiatan membuat orang tak mempunyai kesempatan untuk melakukan ‘me time. Walaupun telah ada niat, namun lebih sering ditunda –tunda bahkan tak pernah direalisasikan.

Padahal, aktivitas me time mempunyai manfaat yang baik bagi diri sendiri. Memberi waktu untuk diri sendiri terlepas dari hal-hal lain merupakan jeda yang baik dan perlu dilakukan. Berikut ini adalah tiga manfaat me time.

1. Meningkatkan rasa percaya diri

Diperlukan keberanian dan tekad yang kuat untuk melakukan me time walaupun banyak halangannya. Keputusan untuk menyempatkan me time merupakan sebuah pernyataan dan membawa pesan positif bagi diri sendiri.

Me time memberikan pemahaman dan penerimaan diri bahwa kita berharga. Bahwa kita penting dan bahwa kita adalah prioritas bagi diri sendiri.

2. Meredakan stres

Dengan segala tekanan beban pekerjaan, kamu tentu memerlukan jeda. Hal ini agar kamu tak terjebak dalam kejenuhan. Rasa bosan yang berkepanjangan dan tidak diatasi dapat mengundang stres. Kamu tentu sudah tahu bahwa stres berisiko membawa akibat lanjutan yang buruk apabila tidak ditangani dengan baik.

Karena itu, lakukan me time untuk meredakan stres. Pilih aktivitas yang kamu sukai dan jangan memaksa melakukan sesuatu hanya karena orang lain. Tak masalah apakah kamu akan melakukan perawatan diri, mengerjakan hobi atau bahkan hanya jalan-jalan. Kamu juga bisa bermeditasi jika mau.

3. Memperbaiki relasi

Kondisi diri yang penuh tekanan tentu berdampak buruk pada perilaku sehari-hari. Rasa tertekan berisiko membuat diri terpancing untuk bereaksi secara negatif terhadap apa yang terjadi di sekitar kita.

Dengan melakukan me time sesuai yang diinginkan, kamu akan lebih tenang dan mampu mengendalikan diri dengan lebih baik juga. Hal ini tentu akan berimbas positif dalam hubungan atau relasi kamu dengan orang lain.

Mengingat manfaat yang baik dari me time tersebut, sebaiknya kamu tak melewatkan begitu saja hal ini. Rencanakan me time untuk dirimu. Buatlah aktivitas yang membuat kamu merasa istimewa dan penting. Jangan sering menunda-nunda karena waktu terus berjalan.

Tetapi kamu tentu juga harus bisa mengatur dan mengendalikan diri agar me time benar-benar berguna. Jangan sampai kamu mengatasnamakan me time untuk menghindari tanggung jawab  dari hal yang tak kamu sukai.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak