Face palette merupakan palet makeup yang memiliki banyak warna dan jenis produk, mulai dari eyeshadow hingga highlighter. Produk ini dinilai efektif dan efisien untuk kamu yang tidak suka ribet. Face palette juga cocok dibawa saat traveling karena dengan satu produk saja kamu bisa tampil cantik dan fresh.
Tidak perlu khawatir, saat ini banyak brand kosmetik yang mengeluarkan produk face palette dengan harga yang terjangkau dan tentunya cocok untuk pemula. Yuk, simak rekomendasi face palette yang wajib kamu coba.
1. Pinkflash Oh My Love 4 in 1 Multiple Face Palette
Produk face palette dari Pinkflash menjadi salah satu produk favorit para beauty enthusiast. Bagaimana tidak? Face palette ini memiliki kualitas yang bagus dengan harga yang terjangkau. Warna yang ditawarkan netral dan cantik, sehingga cocok digunakan untuk siapa pun.
Face palette dari Pinkflash terdiri dari enam warna eyeshadow, contour, highlight, dan dua warna blush. Tekstur dari powder-nya lembut dan velvety.
Produk ini ringan diaplikasikan di wajah dan mudah untuk diratakan. Pigmentasinya yang tinggi membuat produk ini akan menonjol di wajah meskipun hanya sekali usap.
Terdapat tiga varian dari face palette ini yaitu Mandarin Latte, Strawberry Ice, dan Caramel Toffee. Kamu bisa membeli produk ini dengan harga 50 ribuan saja.
2. Salsa Rhapsody Face Palette
Face palette dari Salsa Cosmetics hadir dalam 12 warna yang di dalamnya terdiri dari eyeshadow, highlighter, contour, dan blush on. Warna-warna yang ditawarkan cukup bervariasi, mulai dari warna netral hingga keunguan.
Tidak perlu ribet membawa banyak makeup, cukup dengan satu produk saja kamu bisa tampil cantik dan glamour. Produk ini memiliki dua varian yaitu Classic Palette dan Amber Palette. Salsa Rhapsody Face Palette dibanderol dengan harga yang sangat murah yaitu 40 ribuan.
3. Marshwillow Fairy Dust Face Palette
Face palette dari Marshwillow terdiri dalam dua varian dengan masing-masing warnanya memiliki hasil akhir matte, shimmer, dan glitter. Dengan finish yang berbeda-beda, produk ini memiliki pigmentasi yang tinggi. Face palette ini cocok digunakan untuk pemilik kulit sawo matang.
Varian Fairy Dust Peach Party Face Palette menyediakan delapan warna eyeshadow dengan nuansa peach pink. Varian ini terdiri dari lima eyeshadow matte, tiga eyeshadow glitter, dan dua blush on pink.
Varian Fairy Dust Twinkle Face Palette terdiri dari delapan warna eyeshadow warm nude dan dua warna blush on coral. Kamu bisa membeli face palette ini dengan harga 30 ribuan saja.
4. Madame Gie Getaway Make Up Kit - Makeup Face Palette
Face palette dari Madame Gie ini memiliki beberapa produk yang disatukan dalam satu palette, seperti lipcolor, eyeshadow, blush on, highlighter, dan contour. Masing-masing palet memiliki fungsi yang berbeda-beda. Face palette ini juga sudah dilengkapi dengan kuas.
Produk ini memiliki enam varian yang berbeda dimana varian 01 & 02 terdiri dari lipcolor, eyeshadow, highlighter, dan contour, varian 03 & 04 terdiri dari lipcolor, eyeshadow, blush on, dan contour, dan varian 05 & 06 terdiri dari lipcolor, eyeshadow, blush on, highlighter.
Produk ini sangat ramah di kantong. Dengan harga 30 ribuan, kamu bisa mendapatkan face palette ini.
Itulah beberapa rekomendasi face palette yang sangat ramah di kantong. Dengan harga 50 ribuan saja, kamu bisa mendapatkan face palette yang lengkap dengan kualitas yang bagus.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS