Mengandung Buah Mengkudu! Ini 3 Basic Skincare dari NPure yang Bebas Alergi

Sekar Anindyah Lamase | Juwita Anggun
Mengandung Buah Mengkudu! Ini 3 Basic Skincare dari NPure yang Bebas Alergi
Produk Skincare dari NPure (instagram/npureofficial)

Kamu pasti sangat familiar dengan buah mengkudu, kan? Buah mengkudu atau juga dikenal dengan nama lain buah noni ini memiliki bau yang menyengat dan agak kurang sedap. 

Namun ternyata di balik baunya yang kurang sedap tersebut, buah ini memiliki banyak manfaat terutama untuk kulit wajah, yaitu sebagai antioksidan, memperkuat skin barrier, serta melembutkan kulit.

NPure sebagai salah satu brand skincare lokal yang lahir pada tahun 2017, memanfaatkan buah mengkudu ini sebagai bahan utama dalam komposisi skincare-nya. Lalu pasti akan mucul pertanyaan, berarti skincare-nya bau dong? Tenang saja, kamu tidak akan mencium bau mengkudu pada produk skincare-nya tersebut.

Menariknya lagi, produknya pun sudah hypoallergenic dan dermatologically tested, yang menandakan produk ini bebas alergi serta minim iritasi, sehingga buat kamu yang rentan alergi maupun sangat sensitif dalam menggunakan skincare, dapat dengan aman dan nyaman menggunakan produk dari NPure ini.

Jika penasaran, kamu bisa mencoba basic skincare noni probiotics hypoallergenic series berikut ini. Ada apa saja?

1. NPure Noni Probiotics Cleanse Me Softly Gel Cleanser

NPure Noni Probiotics Cleanse Me Softly Gel Cleanser (npureofficial.id)
NPure Noni Probiotics Cleanse Me Softly Gel Cleanser (npureofficial.id)

First things first dalam rangkaian basic skincare yang terpenting adalah facial wash. Dengan menggunakan facial wash yang tepat akan efektif untuk mengangkat kotoran di wajah dan membantu persiapan kulit wajah dalam menyerap kandungan rangkaian skincare selanjutnya.

NPure Noni Probiotics Cleanse Me Softly Gel Cleanser memiliki pH balance yaitu pH yang sesuai dengan pH kulit dengan tekstur berupa gel, sehingga akan dengan lembut dalam membersihkan wajah dan tidak menimbulkan rasa ketarik dan kering setelah menggunakannya. 

Harga : Rp89.000

2. NPure Noni Probiotics Calm Me Down Ampoule

NPure Noni Probiotics Calm Me Down Ampoule (npureofficial.id)
NPure Noni Probiotics Calm Me Down Ampoule (npureofficial.id)

Selanjutnya kamu bisa menggunakan NPure Noni Probiotics Calm Me Down Ampoule Serum. Kombinasi perpaduan antara serum dan ampoule, sehingga bisa meng-cover peran toner, serum, dan ampoule dalam satu produk. Sudah mengantongi dermatologist approved dan hypoallergenic approved, produk ini bahkan direkomendasikan oleh dokter kulit buat kamu yang memiliki kuli sensitif dan rentan alergi.

Selain itu, produk ini juga diklaim dapat mengurangi rasa gatal hingga 85% dalam waktu 2 minggu pemakaian secara teratur dan juga telah teruji efektif mengurangi sensasi kemerahan hingga 90% dalam kurun waktu 2 minggu.

Harga : Rp115.700

3. NPure Noni Probiotics Comfort Me Moisturizer

NPure Noni Probiotics Comfort Me Moisturizer (npureofficial.id)
NPure Noni Probiotics Comfort Me Moisturizer (npureofficial.id)

Last but not least, NPure Noni Probiotics Comfort Me Moisturizer sebagai step terakhir dalam rangkaian skincare-mu. Selain ekstrak buah mengkudu, moisturizer ini juga diperkaya dengan 9x probiotics, soothing complex, ceramide NP, dan juga natural moisturizing.

Memiliki tekstur berupa gel yang mudah meresap dan tidak meninggalkan rasa lengket di wajah, sehingga terasa ringan dan nyaman untuk digunakan sebagai daily moisturizer pagi, siang, maupun malam hari. Karena formulanya yang gentle dan minim alergi, moisturizer ini juga  dapat digunakan mulai dari usia 11 tahun.

Harga : Rp115.000

Itulah tiga rekomendasi basic skincare Noni Probiotics series dari NPure buat kamu yang memiliki kuli sensitif, rentan alergi dan iritasi. Gunakan secara teratur untuk hasil yang optimal, ya.

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak