3 Rekomendasi Face Mask dengan Kandungan Madu, Bikin Wajah Glowing!

Hayuning Ratri Hapsari | Levi A.
3 Rekomendasi Face Mask dengan Kandungan Madu, Bikin Wajah Glowing!
COSRX Propolis Honey Overnight Mask (sociolla.com)

Madu menjadi salah satu bahan alami yang memiliki berbagai macam manfaat untuk wajah. Madu bermanfaat untuk mengatasi jerawat, mencegah penuaan diri, mencerahkan kulit, melembapkan kulit, mengatasi eksim, mempercepat penyembuhan luka, dan mengurangi risiko kanker kulit. Banyak sekali, ya!

Nah, kamu tidak perlu bingung bagaimana cara menggunakan madu di wajah karena beberapa face mask atau masker wajah ini sudah mengandung madu dan dapat kamu gunakan secara rutin. Simak ulasannya sampai habis, ya!

1. Emina Avocado Honey Face Mask

Emina Avocado Honey Face Mask (eminacosmetics.com)
Emina Avocado Honey Face Mask (eminacosmetics.com)

Emina menjadi salah satu brand kecantikan dari Paragon yang menawarkan berbagai produk kecantikan yang sangat ramah di kantong.

Brand ini menargetkan para remaja yang ingin memiliki kulit yang sehat dan glowing. Salah satu produknya yang recommended yaitu Emina Avocado Honey Face Mask.

Masker wajah atau face mask dengan kandungan madu dan alpukat ini memiliki bentuk clay mask yang dapat mengangkat kotoran pada wajah.

Masker ini juga mengandung vitamin E sebagai antioksidan dan sistem triple hydration yang menjaga kulit tetap lembap dan sehat sepanjang waktu. Produk ini dibanderol dengan harga 42 ribuan.

2. COSRX Propolis Honey Overnight Mask

COSRX Propolis Honey Overnight Mask (sociolla.com)
COSRX Propolis Honey Overnight Mask (sociolla.com)

Rekomendasi selanjutnya berasal dari brand kecantikan Korea Selatan. Face mask atau masker wajah ini diperkaya dengan 70% propolis extract dan madu alami sehingga mampu memberikan kelembapan dan hidrasi yang intensif pada wajah. 

Teksturnya yang ringan membuat kandungan masker ini dapat menyerap ke dalam kulit secara cepat sehingga kelembapan pada kulit akan terasa lebih awet.

Face mask ini bersifat 3-in-1 karena dapat digunakan sebagai overnight mask, krim, atau masker bilas. Kamu dapat membeli masker ini dengan harga 290 ribuan.

3. Sensatia Botanicals Wild Honey Facial Mask

Sensatia Botanicals Wild Honey Facial Mask (sensatia.com)
Sensatia Botanicals Wild Honey Facial Mask (sensatia.com)

Rekomendasi yang terakhir datang dari brand lokal Sensatia Botanicals. Brand asal Bali ini mengeluarkan face mask dengan kandungan madu bunga liar asli Bali yang kaya akan antioksidan. Face mask ini dapat membersihkan dan menutrisi kulit wajah.

Kandungan madunya dapat bermanfaat untuk mencegah tanda-tanda penuaan. Selain itu, kandungan argan oil, ekstrak seabuckthorn, dan kakadu plum membantu meremajakan dan menyehatkan kulit. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga 130 ribuan untuk ukuran 60 ml.

Itulah beberapa rekomendasi face mask atau masker wajah yang mengandung madu. Bahan ini memberikan banyak manfaat pada wajah. Kamu dapat menggunakannya sesuai kebutuhan kamu, ya!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak