BTS Dinobatkan Sebagai 'Global Artist of The Year' oleh IFPI

Tri Apriyani | Shinta Ci
BTS Dinobatkan Sebagai 'Global Artist of The Year' oleh IFPI
BTS (Twitter MTV Asia)

BTS kembali mengukir sejarah di industri musik dunia setelah berhasil meraih penghargaan IFPI Global Recording Artist of the Year Award.

Federasi Internasional Industri Fonografi (IFPI) adalah organisasi nirlaba yang mewakili industri musik rekaman di seluruh dunia. Organiasi tersebut mengakui kesuksesan BTS di seluruh dunia dalam penjualan musik digital dan fisik (dari streaming hingga vinil).

Pada 4 Maret waktu setempat, diumumkan bahwa BTS telah meraih kemenangan untuk Global Recording Artist of the Year Award tahun 2020. BTS sekarang menjadi artis Korea Selatan dan Asia pertama yang mencapai prestasi tersebut. Semua penerima penghargaan tersebut sebelumnya berasal dari Amerika Utara (Taylor Swift, Drake) atau Inggris (One Direction, Adele, Ed Sheeran).

BTS terbilang sangat sukses di tahun 2020. Album mereka "Map of The Soul: 7" yang menduduki puncak Billboard 200, menurut IFPI adalah salah satu album yang paling banyak dipesan sebelumnya sepanjang masa. IFPI juga mengumumkan jika album berbahasa Jepang BTS "Map of the Soul: 7 -The Journey-"  telah melampaui penjualan lebih 500.000 kopi hanya dalam dua hari setelah dirilis.

BTS juga membuat sejarah dengan single sukses besar mereka "Dynamite", menjadi artis Korea pertama yang mencapai No. 1 di tangga lagu Billboard Hot 100. Lagu ini juga dinominasikan untuk Grammy dalam kategori Best Pop Duo / Group Performance. Tidak berhenti di sana, mereka kemudian merilis album "BE " pada bulan November, yang menjadi album kelima mereka yang menduduki puncak Billboard 200.

Soompi melansir, berikut adalah daftar top 10 IFPI Global Recording Artists of 2020:

  1. BTS
  2. Taylor Swift
  3. Drake
  4. The Weeknd
  5. Billie Eilish
  6. Eminem
  7. Post Malone
  8. Ariana Grande
  9. Juice Wrld
  10. Justin Bieber

BTS sebelumnya menempati posisi ke-2 di IFPI’s Global Recording Artist of the Year chart dari IFPI pada tahun 2018 dan No. 7 pada tahun 2019.

Selamat untuk BTS!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak