Permainan lato lato sepetinya sudah sampai di tahap meresahkan masyarakat akhir-akhir ini. Hampir di setiap sudut tempat terdengar suara mainan lato lato yang berbunyi 'tek tek tek tek tek'.
Bunyi mainan lato lato itu dianggap menganggu sebagian masyarakat. Apalagi jika sedang ada acara yang cukup serius, dapat menganggu konsentrasi.
Beredar hingga viral sebuah momen akad nikah yang hampir gagal gara-gara suara lato lato. Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @video_medsos.
Video tersebut menampilkan penghulu yang hendak mengucapkan akad pernikahan di depan para pengantin.
Saat sedang mengucapkan akad, tiba-tiba terdengar suara lato-lato yang keras hingga membuat penghulu langusng menegur yang bermain lato lato.
"Dengan Bismillahirrohmanirrohim. Wahai saudara Supriono bin Taman lato-lato... diam. Lato lato diam. Gandeng (ribut), berisik!" tegur penghulu.
Langsung saja ketika penghulu menegur yang bermain lato-lato untuk berhenti bermain membuat para tamu undang tertawa.
Bunyi lato-lato yang meresahkan nyatanya hampir menggagalkan kesakralan akad pernikahan.
Postinan tersebut ramai mendapatkan komentar dari netizen.
"Aku ulang-ulang kok lucu ya," tulis akun @lex***.
"Mas kawin seperangkat lato lato," tulis akun @iwan***.
"Dinikahkan sama lato lato," tulis aku @steva***.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS