'Banyak Konflik' Pendeta Herman Soegeng Bongkar Hubungan Mirna dengan Edi Darmawan Salihin

Haqia Ramadhani
'Banyak Konflik' Pendeta Herman Soegeng Bongkar Hubungan Mirna dengan Edi Darmawan Salihin
Edi Darmawan Salihin mendampingi Mirna di pernikahan. (YouTube/ Daniel Mananta Network)

Pendeta Herman Soegeng yang diketahui kenal dekat dengan mendiang Wayan Mirna Salihin sejak usia 14 tahun akhirnya muncul ke publik. Ia menceritakan tentang sosok Mirna dalam podcast bersama Daniel Mananta.

Salah satu cerita Pendeta Herman Soegeng yang mencuri perhatian yakni tentang hubungan Mirna dengan keluarga. Ia mengatakan bahwa Mirna merupakan sosok perekat dalam keluarganya.

BACA JUGA: Intip Kekayaan Mahfud MD, Cawapres Ganjar Pranowo yang Disebut Pendekar Hukum

"Dia glue (perekat) keluarga," kata Pendeta Herman Soegeng dalam kanal YouTube Daniel Mananta Network dikutip pada Selasa (24/10/2023).

Hubungan Mirna dengan kembarannya, Sandy Salihin sama seperti saudara kandung kebanyakan sering berantem tetapi mudah baikan.

"Sama kembarannya, ya namanya kembar mereka sering berantem. Tapi ya namanya kembar tetap aja habis berantem, baikan, berantem lagi, dan baikan lagi," tutur sang pendeta.

Lebih lanjut, Herman Soegeng menyebut hubungan Mirna dengan sang ayah Edi Darmawan Salihin seringkali terlibat konflik. Namun, Mirna tetap menghormati dan menyayangi ayahnya.

"Dia sayang sama mamanya, sama papanya banyak konflik. Tapi dia udah katakan 'Biar gimana pun dia tetap papa saya'," tutur sang pendeta menirukan ucapan mendiang Mirna.

BACA JUGA: Pengemis Disabilitas Dianiaya 2 Pemuda di Sumatera Utara, Tak hanya Diinjak tapi juga Dirampas Uangnya

Pendeta Herman Soegeng. (YouTube/ Daniel Mananta Network)
Pendeta Herman Soegeng. (YouTube/ Daniel Mananta Network)

"Tetap dia minta saya doakan papanya. Bahkan pas papanya sempat sakit, saya masih ingat dia langsung kontak saya bilang 'Ko, please pray for my dad. Papa lagi sakit di rumah sakit'. Dia selalu melakukan hal itu sih," sambungnya.

Sikap Mirna demikian membuat Herman Soegeng menilai putri Edi Darmawan tersebut sosok yang peduli dengan keluarga.

"Buat saya dia cukup peduli, kalau di keluarga konflik ya amanlah ya," ucap pendeta yang menikahkan Mirna dengan Arief Soemarko itu.

Hanya saja Herman Soegeng tidak bisa menjelaskan secara detail bagaimana hubungan Mirna dengan Edi Darmawan Salihin.

"Kalau bagaimana dekatnya saya nggak bisa jawab, saya kurang tahu. Cuma kalau ada masalah apapun dia bakal tetap minta saya doakan untuk papanya juga," tandasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak