Taman Ingas merupakan salah satu destinasi wisata yang berada di Desa Srimartani, Kecamatan Piyungan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Taman Ingas sendiri bermula dari keluhan beberapa orang tua di desa Srimartani karena anak-anak mereka tidak belajar akibat pembelajaran dialihkan menjadi daring selama pandemi Covid-19.
Kemudian, beberapa anak remaja karang taruna berinisiatif untuk membuat lambrok-lambrok kecil yang nantinya akan digunakan sebagai tempat anak-anak desa Srimartani belajar daring.
Lurah setempat melihat potensi yang dapat dikembangkan dan menyarankan tempat tersebut dijadikan sebuah taman sebagai destinasi wisata. Taman Ingas sendiri dikelola langsung oleh pihak desa Srimartani dan dibantu oleh remaja karang taruna setempat, mulai dari pembangunan, hingga pengembangan Taman Ingas . Akhirnya, tepat pada Oktober 2020 lalu, desa wisata tersebut diresmikan dan nama Taman Ingas yang diusulkan oleh Lurah serta tokoh- tokoh yang ada di desa Srimartani.
Taman Ingas menawarkan destinasi wisata bernuansa alam dan pedesaan. Pengunjung akan disuguhkan dengan nuansa pedesaan yang cukup terasa keasriannya. Oleh sebab itu, tidak jarang banyak pengunjung yang pergi ke Taman Ingas hanya untuk mencari angin segar didesa yang tidak bisa didapatkan di daerah kota.
Selain itu, di Taman Ingas juga terdapat beberapa saung atau lambrok yang semula digunakan untuk anak-anak belajar darin, disulap menjadi tempat peristirahatan bagi pengunjung.
Pengunjung juga dapat memesan makanan maupun minuman yang dijual oleh masyarakat desa itu sendiri, harganya pun relatif murah, dari harga Rp 1000 sampai yang paling mahal Rp 17.000 saja. Menu yang dijual ini dikelola oleh masyarakat sekitar yang ingin membuka usaha di bidang makanan.
Menu yang disediakan disini pun tidak kalah dengan menu-menu di daerah kota karena banyak variannya, porsi yang mengenyangkan, dan harga yang cukup murah sehingga tidak jarang beberapa pengunjung memesan banyak makanan.
Selain nuansa dan juga makanannya, Taman Ingas juga menyediakan beberapa tempat untuk berswafoto dan terlihat Instagramable karena tempatnya yang cukup unik dan dipenuhi pohon-pohon.