Ingin mengetahui seluk-beluk kehidupan perkuliahan mulai dari masa ospek hingga masalah organisasi? Buku ini merupakan salah satu pilihan yang tepat untuk menjawab rasa penasaranmu tentang dunia perkuliahan.
IDENTITAS BUKU
Judul Buku: Treat You Better
Penulis: Hana Nabilah
Penerbit: Elex Media Komputindo
Jumlah Halaman: 276 Halaman
Tahun Terbit: 2018
ULASAN LENGKAP
Terlahir sebagai cucu dari orang yang berjasa di Fakultas Hukum Universitas Nusantara, membuat Andrea dicap sebagai sosok yang memiliki hak istimewa dan dimudahkan segala urusan baik dalam perkuliahan maupun organisasi melalui 'orang dalam'. Ditambah lagi dengan status mamanya yang seorang artis dan ayahnya yang seorang pengacara. Namun, Andrea berusaha membuktikan bahwa ia bisa berada di posisi sekarang karena usahanya sendiri. Tahun ini, ia dipercaya untuk menjadi Komdis pada acara ospek angkatan 2018. Ia berhasil membuktikan dan mempertahankan imagenya, tetapi kehadiran Angkasa si murid baru cukup membuat rencananya sedikit berantakan.
Alur yang tidak terlalu cepat, serta gaya penceritaan yang cukup detail membuatku benar-benar enjoy saat membacanya. Aku berhasil menyelesaikan buku ini dalam satu hari! Kisah Andrea dan Angkasa yang seru dan unik membuatku tidak bisa melepas buku ini dari genggaman. Andrea yang suka gegabah, bertemu dengan Angkasa yang lebih muda darinya tetapi mampu bersikap lebih bijak.
Sebenarnya tema tentang kisah asmara antara kakak tingkat dan adik tingkat di kampus sudah cukup banyak, tetapi yang membuat buku ini berbeda adalah gaya penceritaannya yang cocok dan sesuai denganku.
Ditambah lagi sosok Andrea dan Angkasa yang punya ciri khas masing-masing, makin membuat aku suka sama novel ini. Rasanya setiap tokoh baik utama dan sampingan yang muncul memiliki porsi yang pas.
Tidak melulu tentang cinta, di buku ini juga dibahas tentang keluarga dan persahabatan. Ternyata cara untuk menyelesaikan perasaan yang mengganjal adalah dengan duduk berhadapan, lalu saling jujur dan terbuka pada perasaan masing-masing.
Itulah yang akhirnya dilakukan Andrea kepada mama dan papanya, hingga akhirnya ia sadar bahwa kedua orangtuanya menyayanginya. Masalah ia dan sahabat karibnya, Bisa, juga selesai setelah mereka saling terbuka dan jujur.