Pantai Teluk Awur, Pesona Wisata Bahari dengan Pasir Putih Halus di Jepara

Sekar Anindyah Lamase | Desti SR
Pantai Teluk Awur, Pesona Wisata Bahari dengan Pasir Putih Halus di Jepara
Pantai Teluk Awur (Instagram/pantaitelukawurjepara)

Pantai menjadi salah satu destinasi wisata yang cocok dikunjungi untuk rekreasi bersama dengan teman maupun anggota keluarga di musim liburan.

Pastinya di Tanah Air kita ini banyak sekali pantai yang dapat dikunjungi, seperti salah satunya ada Pantai Teluk awur di Jepara yang selalu ramai dipenuhi wisatawan.

Penasaran dengan keindahan alam apa saja yang dapat ditemukan di tempat tersebut? Langsung saja simak ulasan lengkap mengenai daya tarik hingga fasilitas Pantai Teluk Awur di bawah ini.

Daya Tarik Pantai Teluk Awur

Daya tarik utama dari Pantai Teluk Awur adalah karakteristik pasir pantainya yang putih dan terasa halus sehingga cocok sekali dijadikan kawasan untuk bermain pasir bagi anak-anak.

Ombak di pantai berikut juga tidak terlalu deras sehingga cukup aman untuk melakukan berbagai aktivitas air, seperti berenang dan bermain di sekitar tepian pantai.

Panorama sunset yang disuguhkan di pantai berikut juga tidak main-main, karena apabila cuaca sedang cerah, wisatawan dapat menyaksikan keindahan langit yang dihiasi dengan warna jingga sebelum berubah jadi gulitanya malam.

Selain panorama alamnya, di Pantai Teluk Awur juga terdapat sebuah restoran bernama 'Ocean View Residence' yang menjorok ke arah laut dan sukses jadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan.

Dengan konsep restoran yang cukup unik, wisatawan dapat bersantap sembari menyaksikan panorama sekitar pantai yang begitu memanjakan mata.

Apabila datang di akhir pekan, pengunjung juga dapat menemukan keberadaan para wisatawan yang melakukan hobi memancing di sekitar kawasan Pantai Teluk Awur.

Ketika memasuki bulan Syawal, di Pantai Teluk Awur juga kerap kali berlangsung festival tradisional, yakni Pesta Lomban atau perlombaan sedekah laut sebagai bentuk rasa syukur setelah sebulan penuh berpuasa.

Fasilitas Pantai Teluk Awur

Termasuk ke dalam salah satu jenis destinasi wisata bahari, Pantai Teluk Awur juga dilengkapi dengan beragam fasilitas umum yang memadai loh. 

Bagi wisatawan yang datang menggunakan transportasi pribadi dapat memarkirkan kendaraannya di lokasi yang telah disediakan oleh pengelola.

Pengunjung juga dapat bersantai di gazebo atau saung-saung sederhana yang keberadaannya dapat ditemukan dengan mudah di sekitar kawasan bibir Pantai Teluk Awur.

Kamar mandi dan toilet juga tersedia dengan baik di tempat berikut, serta jangan lupakan juga keberadaan tempat penyewaan ban yang dibanderol dengan harga cukup terjangkau.

Di sekitar kawasan pantai juga terdapat banyak sekali warung-warung yang menyediakan beragam makanan dan minuman segar sehingga wisatawan tidak perlu takut merasa kelaparan di Pantai Teluk Awur.

Alamat dan Harga Tiket Masuk Pantai Teluk Awur

Bagi yang ingin mengunjungi Pantai Teluk Awur dapat melajukan kendaraan sekitar 30 menit dari pusat Kota Jepara dengan akses jalan yang sudah cukup mumpuni.

Adapun harga tiket masuk yang ditawarkan oleh pengelola pantai berikut juga sangat terjangkau, dengan membayar biaya sekitar Rp5.000 per orang, wisatawan sudah dapat menikmati keindahan Pantai Teluk Awur sepuasnya.

Jadi, tunggu apa lagi? Ayo ajak teman dan keluarga untuk mengunjungi Pantai Teluk Awur yang berada di Desa Teluk Awur, Kecamatan Tahunan, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak