D'Valley Waterfall merupakan tempat wisata alam berbasis air terjun alami dengan panorama indah yang berada di kawasan Kabupaten Bandung.
Berdiri di area yang cukup luas, wisatawan dapat melakukan banyak kegiatan menarik di D'Valley Waterfall, seperti bermain air hingga berkemah dengan fasilitas memadai.
Berikut ini ulasan singkat mengenai D'Valley Waterfall yang mungkin saja dapat dijadikan sebagai pilihan objek wisata untuk dikunjungi di akhir pekan nanti.
Daya Tarik D'Valley Waterfall
Sesuai dengan namanya, D'Valley Waterfall hadir sebagai tempat wisata alam yang menyajikan panorama air terjun cantik dengan suasana sekitar yang terasa sejuk.
Kondisi air yang jernih dan menyegarkan membuat D'Valley Waterfall cocok sekali dijadikan sebagai lokasi untuk sekedar bermain-main air.
Dengan kondisi air terjun berundak, D'Valley Waterfall diperkirakan memiliki ketinggian sekitar 20 meter dengan aliran air yang cukup stabil.
Adapun untuk menuju lokasi air terjun, wisatawan diharuskan melakukan kegiatan trekking melalui bebatuan tangga yang kondisinya cukup baik, namun wisatawan tetap harus berhati-hati karena khawatir licin.
Sepanjang perjalanan, wisatawan juga akan disuguhkan dengan panorama alam sekitar D'Valley Waterfall yang memukau dengan nuansa asrinya yang masih alami.
Tidak jauh dari area air terjun, wisatawan juga dapat menemukan keberadaan sebuah cafe yang dapat dijadikan sebagai tempat nongkrong atau sekedar ngopi dengan teman dan keluarga.
Menikmati secangkir kopi atau teh hangat sembari mendengarkan suara gemericik dari air terjun D'Valley Waterfall tentunya akan menjadi liburan yang berkesan.
Fasilitas D'Valley Waterfall
Meskipun termasuk ke dalam destinasi wisata alam, D'Valley Waterfall juga sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang memadai seperti area parkir yang mampu menampung banyak kendaraan.
Di sekitar kawasan air terjun juga terdapat banyak sekali gazebo atau saung yang dapat ditempati untuk sekedar bersantai sembari menikmati suasana sekitar D'Valley Waterfall yang menenangkan.
Wisatawan juga dapat memanfaatkan toilet untuk membersihkan diri setelah puas bermain air di kawasan D'Valley Waterfall.
Lokasi dan Harga Tiket Masuk D'Valley Waterfall
Bagi wisatawan yang penasaran dengan D'Valley Waterfall dapat datang di hari Senin hingga Minggu mulai dari pukul 09.00 hingga 17.00 WIB.
Untuk lokasi lengkapnya D'Valley Waterfall berada di Jl. Raya Ciwidey – Patengan, Desa Alamendah, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Tertarik untuk melakukan kegiatan healing di tempat berikut? Yuk, langsung saja kunjungi D'Valley Waterfall dengan membayar biaya tiket masuk terjangkau yakni mulai dari Rp25.000 per orang.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS