Selain dikenal mampu menghasilkan film-film berkualitas lintas genre, dunia perfilman Korea Selatan juga tak melupakan film animasi yang ringan untuk dinikmati dan menyasar semua kalangan. Setelah beberapa waktu lalu merilis film animasi bertema petualangan anak-anak berjudul Hello Ja Doo, kini satu film animasi yang berkualitas direncanakan rilis kembali pada bulan ini dengan judul Wilvengers. Disadur dari laman hancinema, film animasi ini akan dirilis untuk masyarakat umum pada tanggal 23 Juni 2022.
Jika dilihat dari judul yang dimiliki, film animasi Wilvengers ini memiliki judul yang mirip-mirip dengan Avnegers ini bergenre heroisme alias kepahlawanan. Namun, karena genrenya merupakan film animasi, tentu saja kisah, plot dan juga materi yang ditampilkan dalam film ini lebih familiar dan lunak untuk dikomsumsi oleh anak-anak di bawah umur.
Secara garis besar, film Wilvengers ini menceritakan tentang petualangan William dan Bentley, yang tak hanya mampu memahami serta berbahasa binatang namun juga memiliki kekuatan super. Keduanya diceritakan memiliki kekuatan super yang luar biasa, dan bermimpi suatu saat nanti akan menjadi pahlawan super yang sesungguhnya. Kisah petualangan mereka bermula ketika pada suatu hari, keluarga Wilvengers yang melakukan sebuah perjalanan untuk berkemah bersama dengan ayah Sam, bertemu dengan Mi Ho, seekor rubah betina yang memiliki kemampuan misterius di sebuah taman bermain. Penasaran dengn Mi Ho, mereka pada akhirnya mendekat, dan pada akhirnya berteman.
Keluarga Wilvengers yang masih dibumbui rasa penasaran, pada akhirnya pergi ke sarang rubah misterius yang berada jauh di dalam hutan. Di sana, mereka mempelajari rahasia mengejutkan Mi Ho, hingga tiba-tiba kekacauan terjadi karena sekelompok pemburu menyerang keluarga Mi Ho. Tak hanya itu, insiden tersebut juga membuat setiap orang yang terlibat, pada akhirnya terjebak dalam bahaya yang besar.
Tentu saja hal ini tak bisa dibiarkan oleh Wilvengers. Dengan segala kekuatan dan juga kecerdikan yang dimiliki, mereka pada akhirnya berinisiatif untuk melakukan aksi penyelamatan ayah dan juga teman-teman mereka. kira-kira, Wilvengers akan melakukan apa saja ya? Patut diingat, ini adalah pengalaman pertama bagi Wilvengers dalam melakukan aksi, jadi pasti akan ada banyak keseruan di dalam aksi-aksi yang mereka lakukan. Penasaran dengan film ini? Kita tunggu bersama ya!
Oh iya, film animasi ini menggaet para dubber terbaik di negeri ginseng lho. seperti contoh, disadur dari laman mydramalist, para pengisi suara dalam film ini antara lain Choi Han yang juga menjadi pengisi suara di film Red Shoes and the Seven Dwarfs dan Turning Mecard W: The Secret of Bandain, serta Kang Si Hyun yang menjadi pengisi suara di film Beauty Water dan film animasi laris The Larva Island. Selain mereka berdua, dalam Wilvengers ini juga menggaet Kim Seo Young Il, Ryoo Jeong Woo, dan Sam Hammington untuk menjadi pengisi suara tokoh dalam film ini.
Baca Juga
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
Melihat Kedewasaan Mental Bermain Marselino Ferdinan Melalui Brace yang Dilesakkannya ke Gawang Arab Saudi
-
Indonesia vs Arab Saudi: Mencoba Memahami Makna di Balik Selebrasi Seorang Marselino Ferdinan
Artikel Terkait
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
-
Piknik Bersama Maut: Film Pendek yang Ajarkan Pentingnya Menikmati Hidup
-
Review Film River, Terjebak dalam Pusaran Waktu
-
Kamila Andini Sindir Pejabat Kementerian Kebudayaan Suka Datang Telat, Bikin Acara Molor Berjam-Jam
-
Terinspirasi Kasus Pembunuhan Viral, Utusan Iblis Janjikan Film Horor yang Nggak Gitu-Gitu Aja
Entertainment
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Min Hee-jin Tuntut Rp56 M terhadap Agensi ILLIT Atas Pencemaran Nama Baik
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
G-Dragon Gandeng Daesung dan Taeyang BIGBANG dalam Lagu Home Sweet Home
Terkini
-
Hidden Game, Pesona Cafe Bernuansa Minimalis di Kota Jambi
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
-
Tips Sukses Manajement waktu Antara Kuliah dan Kerja ala Maudy Ayunda
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?