Choi Yena akan bergabung menjadi DJ sementara dalam program Idol Radio Season 2 (Adola Season 2). Penyanyi yang terkenal lewat ajang survival Produce 48 Mnet tersebut akan menggantikan Hyungwon dan Jooheon MONSTA X. Kedua DJ utama tersebut akan mengambil istirahat selama satu bulan setelah melaksanakan tur luar negeri mereka.
Mengutip dari media Korea Selatan Star News, pengumuman ini disampaikan oleh pihak agensi pada 18 Juni 2022. Pihak agensi mengatakan, “Yena Choi terpilih sebagai DJ sementara untuk ‘Idol Radio Season 2’, sebuah program idola khusus yang diproduksi bersama oleh MBC Radio dan platform fandom global UNIVERSE.”.
Tim produksi mengatakan, “Saya senang Choi Yena menjadi DJ sementara untuk ‘Adola Season 2’, yang telah menunjukkan bakat luar biasa saat bekerja sebagai penyanyi dan variety show. Silahkan nantikan ‘Adola Season 2’ yang dipimpin oleh Choi Yena.”.
Choi Yena akan menggantikan dua DJ utama mulai tanggal 23 hingga 30 Juni mendatang. Sebelumnya, Choi Yena pernah muncul dalam program ‘Idol Radio Season 2’ ketika ia mempromosikan album pertamanya. Ia berhasil memikat para pendengar lewat kecerdasan serta pesonanya.
Pada 2021, Choi Yena juga pernah menjadi DJ spesial dalam program ‘Dreaming Radio’ MBC FM4U. Saat itu, dirinya menerima ulasan positif atas energinya serta keterampilannya dalam menjadi pembawa acara.
Ketika mengikuti ajang survival Produce 48 Mnet, Choi Yena berhasil memperoleh peringkat 4 dalam final. Dirinya kemudian debut sebagai anggota IZ*ONE hingga kontrak habis pada bulan April 2021. Setelahnya Choi Yena melakukan debut solo pada bulan Januari 2022 debut merilis album bertajuk Smiley.
Kembali berbicara tentang program ‘Idol Radio Season 2’. Media Korea Selatan Osen menyebutkan bahwa Jo Yuri akan bergabung dengan Choi Yena dalam program ‘Idol Radio Season 2’. Jo Yuri yang juga merupakan salah satu peserta Produce 101 Mnet dan eks IZ*ONE akan muncul pada tanggal 27 Juni 2022. Di masa lalu, kombinasi antara Choi Yena dan Jo Yuri dikenal sebagai ‘Yen-Yul’ yang sering menunjukkan kemistri persahabatan diantara keduanya.
Program ‘Idol Radio Season 2’ disiarkan langsung melalui aplikasi NC Universe setiap hari Senin dan Kamis pukul 22.00 WIB dan di radio MBC pukul 00.00 WIB di akhir pekan. Bagi penonton internasional dapat menyaksikannya lewat saluran YouTube Idol Radio.
Baca Juga
-
Drama Korea 'Love Next Door' Sukses Cetak Rekor Rating Baru di Episode 6
-
Kejutkan Penggemar, Hyunhee VVUP Hengkang dari Grup karena Masalah Kesehatan
-
NOWADAYS Resmi Comeback dengan Merilis Video Musik 'Why Not?'
-
Lee Minhyuk BTOB akan Gelar Fan Meeting untuk Pertama Kalinya
-
Geram Keluarga Ikut Diserang, V dan Jungkook BTS Gugat YouTuber Sojang
Artikel Terkait
-
Berapa sih Honor DJ Dinar Candy? Disebut Nikita Mirzani Kena Tipu Rp5 Miliar oleh Fitri Salhuteru
-
Adu Kekayaan Thomas Djorghi dan Titi DJ, Duo Artis Senior yang Dikabarkan Pacaran!
-
Serasi Tapi Hanya Bestie, 7 Potret Kebersamaan Titi DJ dan Thomas Djorghi
-
Salahkan Diri Sendiri, Beda Reaksi Titi DJ dan Dewi Perssik Gagal 3 Kali Nikah Bak Bumi dan Langit
-
Lagu Lowkey Viral di TikTok, Adnan Veron Kini Gabung Label yang Naungi Calvin Harris
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?