Nayeon TWICE baru saja melakukan debut solo lewat mini album pertamanya bertajuk 'IM NAYEON' dengan title track lagu 'POP!'. Lagu dengan warna yang ceria serta koreografi yang menyenangkan sukses menjadi hits di tengah kalangan penggemar musik.
Mengutip dari Koreaboo, Nayeon baru-baru ini melakukan sesi wawancara bersama majalah ELLE untuk membahas life style.
Salah satu topik yang dibicarakan dalam wawancaranya bersama ELLE yaitu, tentang identitas ganda sebagai seorang idola ternama dan sebagai orang biasa.
Nayeon pun mengungkapkan bahwa tidak ada perbedaan antara dirinya sebagai Nayeon TWICE atapun Im Nayeon.
Ketika ditanya bagaimana Nayeon bisa memisahkan antara pekerjaan dan waktu istirahat, ia menjelaskan bahwa kesehatan mental dan fisiknya tergantung pada waktu yang dirujuk. Ia berusaha untuk memisahkan waktu antara 'onstage' dan 'offstage' tiap harinya.
Melihat jadwalnya yang begitu pada saat ini, Nayeon memiliki kesulitan untuk meluangkan waktu untuk dirinya sendiri. Namun, ia tetap berusaha untuk menyisipkan waktu istirahat di sela-sela kegiatannya.
"Sangat penting bagi kesehatan mental dan fisikku untuk memiliki pembagian waktu antara 'onstage' dan 'offstage'. Namun, akhir-akhir ini jadwalku begitu padat. Jadi sulit untuk menemukan kedamaian pada hidupku akhir-akhir ini," ungkap Nayeon.
"Aku mencoba menemukan waktu istirahat di sela-sela kegiatanku dan menenangkan diri, agar aku siap untuk jadwal berikutnya," tambahnya.
Meskipun ia tengah berada di tempat yang ramai, Nayeon mencoba menemukan tempat yang tenang untuk beristirahat. Tempat paling disukainya untuk menemukan ketenangan yaitu tempat yang dipenuhi dengan pohon rindang dan alam natural. Tempat seperti itu adalah tempat yang bisa menyembuhkan jiwanya.
"Karena aku selalu pergi ke studio siaran, aku bertemu banyak orang. Itu pekerjaanku. Jadi, aku mencoba untuk menemukan tempat yang lebih tenang, damai, dan natural jika aku memiliki waktu," ujar Nayeon.
"Aku merasa damai ketika aku melihat pemandangan hijau, seperti pepohonan dan rumput. Alam dan udara segar memberiku banyak kedamaian," lanjutnya.
Meskipun memiliki pekerjaan yang sangat padat, Nayeon tetap menyempatkan dirinya untuk mencari tempat yang membuatnya merasa damai dan terobati. Hal tersebut merupakan sesuatu yang patut dipertahankan untuk menjaga kesehatan mentalnya.
Tak heran jika ia begitu dicintai oleh banyak orang karena sifatnya yang positif dan ceria.
Baca Juga
-
Status Mualaf Dipermasalahkan Acara TV, Ruben Onsu Pilih Tak Tampil
-
Suami Sebut Ngidam Tipu Daya Setan, Kartika Putri Beri Klarifikasi
-
Sambut Album Baru, Louis Tomlinson Rilis Single Terbaru Bertajuk 'Lemonade'
-
Adu Bola Mata oleh Tiara Andini: Ungkapan Perasaan Cinta Tanpa Kata-Kata
-
Sweet Abis, Arumi Bachsin Bagi Tips Cara Dapat Bunga dari Suami
Artikel Terkait
Entertainment
-
Potret Jacob Elordi sebagai Monster di Film Frankenstein, Intip Trailernya!
-
Perang Tweet: Perselisihan Nicki Minaj dan Cardi B Pecah di Media Sosial
-
Momen Haru Gender Reveal Anak Pertama Steffi Zamora dan Nino Fernandez
-
Status Mualaf Dipermasalahkan Acara TV, Ruben Onsu Pilih Tak Tampil
-
16 Tahun Beda Usia,hingga Kini Diisukan Retak: Lika-liku Cinta Deddy Corbuzier & Sabrina
Terkini
-
SMKN 2 Bawa Nama Kota Pahlawan ke Kancah Futsal Nasional AXIS Nation Cup!
-
Panci Berdentang di Monas: Seruan Keras Tolak MBG dari Emak-Emak
-
Low Budget, High Style: Rahasia Fashion Hemat ala Anak Muda Kekinian
-
Diabaikan Kluivert, Ivar Jenner Justru Masuk Skuad Timnas untuk SEA Games
-
4 Tinted Lip Balm Harga Pelajar Rp30 Ribuan, Bikin Bibir Sehat Bebas Pucat!