Boy group ATEEZ akan berpartisipasi dalam proyek OST web drama ‘MIMICUS’. ATEEZ akan merilis lagu yang berjudul ‘Let’s Get Together’.
Media Korea Selatan Xports News pada Kamis (11/8/2022) menginformasikan bahwa ATEEZ akan mengisi OST kedua drama MIMICUS. Berjudul ‘Let’s Get Together’, lagu tersebut akan dibalut dengan musik bergenre electronic pop.
Lagu ‘Let’s Get Together’ menggambarkan tentang kehidupan yang diselimuti kegelapan yang kemudian diterangkan dengan sebuah harapan dari bantuan teman-teman. Komposisi lengkap dari vokal ATEEZ diharapkan mampu meningkatkan antusias para penonton terhadap drama ‘MIMICUS’.
‘Let’s Get Together’ akan mulai disematkan dalam episode 4 hingga 6, yang dijadwalkan akan rilis pada 11 Agustus 2022. Sedangkan full lagu akan ditampilkan dalam episode 9 yang tayang pada 19 Agustus 2022.
Selain itu, OST kedua web drama ‘MIMICUS’ dapat didengarkan melalui platform streaming musik. Lagu ‘Let’s Get Together’ dapat didengarkan mulai 9 September 2022 pukul 18.00 KST atau 16.00 WIB.
OST pertama drama ‘MIMICUS’ dinyanyikan oleh boy group ENHYPEN. ENHYPEN berkesempatan untuk menyanyikan lagu ‘I Need The Light’ yang akan rilis pada 12 Agustus 2022 pukul 18.00 KST di berbagai platform musik.
‘MIMICUS’ merupakan web drama Korea Playlist dan Naver NOW yang telah tayang mulai 22 Juli 2022. Drama ‘MIMICUS’ dibintangi oleh Yoo Young Jae dari boy group B.A.P, Jo Yu Ri eks IZ*ONE, Kim Yoon Woo, Nana, dan Kim Ji Sung.
Drama ‘MIMICUS’ menceritakan tentang kehidupan para remaja yang bermimpi untuk debut sebagai seorang artis K-pop. Mimpi, persahabatan, serta cinta, akan dibalut dalam web drama yang satu ini.
Drama ‘MIMICUS’ direncanakan akan tayang dengan total 16 episode. Drama tersebut tayang setiap Jumat pukul 19.00 KST melalui Naver NOW dan Viki.
Sementara itu, ATEEZ kini tengah aktif mempromosikan album terbarunya ‘The World EP.1: Movement’. Mini album kesembilan ATEEZ tersebut telah dirilis pada 19 Juli 2022, dengan ‘Guerrilla’ sebagai lagu utama. Lagu 'Guerrilla' mampu membawa ATEEZ meraih beberapa kemenangan di berbagai acara musik.
Baca Juga
-
Drama Korea 'Love Next Door' Sukses Cetak Rekor Rating Baru di Episode 6
-
Kejutkan Penggemar, Hyunhee VVUP Hengkang dari Grup karena Masalah Kesehatan
-
NOWADAYS Resmi Comeback dengan Merilis Video Musik 'Why Not?'
-
Lee Minhyuk BTOB akan Gelar Fan Meeting untuk Pertama Kalinya
-
Geram Keluarga Ikut Diserang, V dan Jungkook BTS Gugat YouTuber Sojang
Artikel Terkait
-
Dari Chic sampai Edgy, Intip 4 Daily Outfit Seonghwa ATEEZ Buat Ide Gayamu!
-
Dijuluki The Red Hair Guy, Heeseung ENHYPEN Tampil Membara di Coachella
-
ENHYPEN Panaskan Panggung Coachella 2025 Lewat Penampilan Live yang Energik
-
Biar Makin Stylish, Sontek 4 Ide Daily Outfit ala Jongho ATEEZ Ini!
-
4 OOTD Minimalis ala Wooyoung ATEEZ yang Tetap Modis untuk Disontek!
Entertainment
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners
-
Rayakan Ulang Tahun ke-36, Ini 4 Rekomendasi Drama China Jing Boran
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
Terkini
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok, Laba Menyusut: Suara Hati Pengusaha Indonesia
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Mengulik Pacaran dalam Kacamata Sains dan Ilmu Budaya