Haechan merupakan salah satu member NCT yang kerap mengganti warna rambutnya sejak ia debut pada tahun 2016 lalu. Mulai dari warna rambut merah menyala di era "Limitless" bersama NCT 127, hingga memakai highlight warna-warni seperti pelangi di era "We Go Up" bersama NCT Dream.
Baru-baru ini, Haechan pun mengubah warna rambutnya sebanyak dua kali antara merah dan lilac untuk promosi full album keempat NCT 127 "2 Baddies" yang dirilis pada tanggal 16 September 2022 lalu.
Menutup rangkaian kegiatan promosinya untuk album "2 Baddies," Haechan pun kembali mengejutkan para penggemar dengan mengubah warna rambutnya menjadi hitam.
Haechan tampil dengan warna rambut barunya di penampilan terakhir NCT 127 di panggung musik mingguan Inkigayo pada Minggu, 2 Oktober 2022 kemarin. Haechan terlihat lebih dewasa dengan warna rambut hitamnya. Hal tersebut tidak hanya membuat para penggemar terkejut, tetapi mereka juga merasa kesal dengan penampilan terbaru Haechan.
Mengutip dari Koreaboo pada Selasa (4/10/2022), salah seorang penggemar pun mengunggah postingan di komunitas online berjudul "Haechan dengan rambut hitam sangat menyebalkan."
Sang pengunggah postingan tersebut juga menjelaskan mengapa ia merasa sangat sebal dengan perubahan penampilan idolanya. Menurutnya Haechan terlihat lebih dewasa dan semakin tampan dengan rambut hitamnya, hingga ia merasa sangat kesal.
Penggemar lainnya pun ikut meninggalkan komentar di postingan tersebut, dan mengungkapkan pendapat mereka mengenai rambut hitam Haechan.
"Yang benar saja, ia terlihat sangat tampan hingga trending," tulis salah satu penggemar.
"Haechan trending sepanjang hari, dan aku menjadi penasaran dan melihat fancam-nya. Ia terlihat sangat tampan," komentar fans yang lain.
"Haechan benar-benar mengubah warna rambutnya sebanyak tiga kali untuk promosi kali ini. Sejujurnya aku menyukai semua warna rambutnya, tetapi warna hitam terlihat lebih natural."
"Mengapa ia tidak mengubah warna rambutnya menjadi hitam selama ini? Ia terlihat sangat tampan."
Rupanya rasa jengkel para penggemar terhadap warna rambut Haechan bukanlah karena alasan yang buruk. Justru mereka merasa kagum dengan penampilan baru sang idola yang tampan, hingga para penggemar merasa kesal sendiri dibuatnya.
Baca Juga
-
Min Jiwoon Inginkan Seseorang yang Pengertian di Lagu Terbaru 'Someone'
-
Bawakan Lagu The Story, Intip Penampilan Emosional Doyoung NCT di It's Live
-
Ungkap Harapan Tahun Baru 2025, Minji Doakan Hal Ini untuk NewJeans
-
Stray Kids Kuasai Panggung Penuh Percaya Diri di Lagu Terbaru Walk On Water
-
G-Dragon Undang aespa, SEVENTEEN BSS, dan Kwanghee di Variety Show Terbaru
Artikel Terkait
-
Makna Tersembunyi di Balik Lagu-Lagu Stray Kids dalam Album Spesial HOP
-
GOT7 Konfirmasi Comeback dan Bersiap Tur Konser pada 2025
-
Boyband GOT7 Fix Comeback Awal Tahun Depan, BamBam Tak Sabar Spoiler
-
G-Dragon Berikan Dukungan untuk Album Solo Rose BLACKPINK
-
Tanda-tanda Elkan Baggott Comeback ke Timnas Indonesia
Entertainment
-
Rampung Syuting 2022, Film Secret dari D.O. EXO Segera Tayang pada 2025 Mendatang
-
Jo Jung Suk Jadi Cameo di Drama Terbaru Gong Hyo Jin, When the Stars Gossip
-
YG Angkat Suara Tanggapi Rumor Mino WINNER Absen Tugas Selama Wamil
-
Rilis Teaser Baru, Lisa BLACKPINK Pamer Tradisi Thailand di Serial White Lotus 3
-
Sukses Besar, When the Phone Rings Tuai Pujian dari Penulis Web Original
Terkini
-
Review Buku 'Keeper Lost Cities Lodestar'; Melawan Penjahat dengan Keadilan
-
Ryu Jun Yeol dan Sul Kyung Gu Digaet Bintangi Drama Korea Adaptasi Webtoon
-
Prank Berlebihan dan Konten Kosong: Hiburan atau Racun Digital?
-
Waduh! Proses Naturalisasi 2 pemain Keturunan Terancam Batal Karena DPR-RI
-
Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin Love-Hate di Teaser Drama When the Stars Gossip