Chiara Aurelia adalah aktris muda berbakat Hollywood yang saat ini sedang ramai-raiamnya jadi perbincangan karena akting yang mampu membuat penggemar terpesona. Aktris kelahiran 2002 itu, saat ini sudah membintangi tiga judul film Netflix. Apa saja? Berikut daftarnya!
1. Luckiest Girl Alive (2022)
‘Luckiest Girl Alive’ adalah film adaptasi novel best seller milik Jessica Knoll terbitan tahun 2015 bertajuk serupa.
Mengisahkan tentang Ani (Mila Kunis), seorang penulis majalah wanita sukses yang hidupnya terlihat sempurna. Dia juga memiliki tunangan yang terpandang dan sahabat yang setia. Tetapi dibalik image sempurna yang dimiliki Ani, sejatinya Ani menyimpan luka yang terdalam dari masa lalunya. TifAni cilik (Chiara Aurelia) harus mengalami tragedi berat yang membuatnya sangat tersiksa, seperti insiden berdarah di sekolahnya yang menewaskan banyak siswa dan juga tragedi yang mengukir trauma terberat Ani dalam hidupnya.
2. Fear Street Part 2: 1978 (2021)
Film yang menampilkan kisah flashback dari sudut pandang Ziggy Berman ini berkutat pada teror seorang pembunuh yang menyerang perkemahan Nightwing.
Acara summer camp di Perkemahan Nightwing yang digelar tahun 1978 dalam satu malam berubah menjadi kelam dan penuh darah ketika salah satu dari peserta dirasuki oleh kutukan Sarah Fier dan melakukan pembantaian kepada peserta camping.
Setting waktu berpindah mundur ke tahun di mana tragedi itu berlangsung guna menguak misteri di balik peristiwa berdarah yang terjadi di Shadyside dan asal-usul sosok hantu pembunuh kapak yang bersembunyi di balik topeng.
Dalam trilogi ini Chiara Aurelia berperan sebagai Sheila, musuh Ziggy Berman dengan karakter judes dan menyebalkan.
3. Gerald’s Game (2017)
Ketiga film Chiara Aurelia di Netflix merupakan hasil adaptasi dari novel terkenal, tidak terkecuali ‘Gerald’s Game’ karya Stephen King yang rilis pada 1992.
Dibalut dengan genre horor psikologikal, film ini mengisahkan pasangan suami-istri bernama Jessie (Carla Gugino) dan Gerald (Bruce Greenwood) yang merencanakan liburan di sebuah daerah yang jauh dari keramaian.
Berharap menjadi liburan yang romantis, pasangan suami-istri tersebut justru dihadapkan dengan peristiwa tak terlupakan sepanjang hidup sebab harus mempertaruhkan nyawa. ‘Gelard’s Game’ menjadi film pertama Chiara di Netflix, dia melakoni karakter Jessie versi muda.
Dari ketiga film Netflix yang dibintangi oleh Chiara Aurelia, kamu sudah nonton yang mana nih?
Baca Juga
-
Makin Blak-blakan, Aaliyah Massaid Akui Bucin Ke Thariq Halilintar: Kamu Juara di Hati Aku
-
Mengenal Li Ran, Princess Eropa dari Asia Pertama, Istri dari Pangeran Charles Belgia
-
Fans Fuji Kecewa Konten Eksklusif Tersebar: Jadi Percuma Bayar
-
Nyanyi 'Cundamani' di Hadapan Happy Asmara, Celetukan Niken Salindry Bikin Ngakak Satu Venue
-
ARMY Next Level! Wanita Ini Pamer Rumah Berkonsep BTS, Semua Serba Ungu
Artikel Terkait
-
3 Film Glen Powell yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Twisters
-
Penuh Chemistry! 4 Film dan Serial yang Dibintangi Dion Wiyoko bersama Sheila Dara
-
3 Film India Dibintangi Raashi Khanna Tayang 2024, Ada The Sabarmati Report
-
5 Rekomendasi Film Adaptasi Game, dari Aksi Seru hingga Horor Mendebarkan
-
4 Film yang Diperankan oleh Kristo Immanuel, Terbaru The Shadow Strays
Entertainment
-
3 Film Glen Powell yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Twisters
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru
-
Taeyeon Tulis Pesan Hangat untuk Diri Sendiri di Lagu 'Letter To Myself'
-
Penuh Chemistry! 4 Film dan Serial yang Dibintangi Dion Wiyoko bersama Sheila Dara
-
Rating Melejit! Akhir Drama Korea Jeongnyeon Pecahkan Rekor, Happy Ending?
Terkini
-
Viral Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kok Bisa Kita Kembar dengan Orang Lain?
-
3 Hal yang Perlu Diperbaiki oleh Skuad Garuda Jelang Laga Kontra Arab Saudi
-
3 Serum Brightening Murah Meriah Cocok untuk Pelajar, Harga Rp20 Ribuan
-
Ulasan Novel Yang Telah Lama Pergi: Kisah Pengkhianatan Masa Lalu
-
Fans Tak Perlu Banyak Menuntut, STY Pasti Miliki Alasan Tersendiri Tak Mainkan Eliano Reijnders