Pada bulan Desember ini, solois Crush mengadakan konser solo pertamanya setelah 3 tahun yang bertajuk 2022 Crush On You Tour [Crush Hour] di empat kota, yaitu Gwangju, Daegu, Seoul, dan Busan. Tepatnya pada Sabtu kemarin (10/12/22), Crush membuka tur konsernya di Kim Dae Jung Convention Center, Gwangju.
Melansir Insight, pada hari spesial ini, Crush menarik perhatian publik dengan beberapa foto yang ia posting melalui story Instagram, yang salah satunya diberi keterangan, "Kamu benar-benar yang terbaik. Terima kasih @uarmyhope." Rupanya, rangkaian postingan tersebut memperlihatkan berbagai hadiah dukungan dari J-Hope BTS untuk Crush.
Uniknya, alih-alih mengirimkan dukungan berupa truk kopi seperti yang biasa dilakukan oleh artis lainnya, J-Hope diketahui mengirimkan satu truk bungeoppang (kue berbentuk ikan yang diberi isian pasta kacang merah manis) dan minuman.
Pada bagian atas tenda kios bungeoppang yang dikirimkan J-Hope tersebut terdapat tulisan, "Semuanya, datanglah ke pertunjukan pertama Hyoseob (Crush). Ini adalah traktiran Hoseok (J-Hope)!”
Selain itu, J-Hope juga mengirimkan x-banner dengan tulisan lucu yang berbunyi, "Semua orang setidaknya memiliki satu orang yang mereka sukai (crush) di hati mereka. Silakan nikmati bungeoppang-nya."
BACA JUGA: 'Pak Awas Pak', Heboh Jokowi Gendong Kaesang Pangarep Habis Siraman, Bikin Publik Ketar-ketir
Sementara itu, pertemanan Crush dan J-Hope diketahui mulai terjalin sejak keduanya berkolaborasi dalam single digital ke-16 Crush, 'Rush Hour,' pada bulan September lalu. Sejak peluncurannya, lagu ini pun menjadi hit instan. Selain mendominasi beberapa tangga lagu domestik, single ini juga sempat menduduki tangga lagu iTunes Top Songs di puluhan negara.
Setelah konser solo Crush diumumkan, para penggemar pun mengantisipasi penampilan J-Hope di konser 'Crush Hour' lantaran judul konser tersebut diadaptasi dari lagu 'Rush Hour.' Namun hingga kini, belum diketahui apakah J-Hope akan bergabung dalam salah satu konser 'Crush Hour' atau tidak.
Sebelumnya, Suga yang tahun ini juga berkolaborasi dengan PSY lewat lagu 'That That', menjadi bintang tamu kejutan di konser tahunan PSY, '2022 SUMMER SWAG.' Akankah J-Hope menjadi bintang tamu kejutan di salah satu konser Crush? Nantikan terus beritanya, ya!
Video yang mungkin kamu lewatkan.
Baca Juga
-
Setelah Jadi Barista Paruh Waktu, Kini Kim Sae Ron Bekerja sebagai Florist?
-
Tak Terima Bayaran Dari Baeksang Awards, Pengakuan Lee Je Hoon Auto Viral
-
Masih di Bawah Umur, Penobatan Haerin NewJeans Jadi Duta Dior Tuai Kritikan
-
Comeback Tim Doldam Dinantikan, Drama Korea Dr. Romantic 3 Raih Rating Fenomenal!
-
Dianggap Berisik, Lokasi Syuting Drama Park Eun Bin Dilempari Batu Bata
Artikel Terkait
-
Jin BTS Siap Temui ARMY Lewat Tur Solo Perdana RUNSEOKJIN_EP.TOUR
-
Masalah Logistik, Konser Taeyeon di Tokyo Dibatalkan Mendadak
-
Ultah ke-30, Tipe-X Gelar Tur Orkestra dan Rilis Album ke-8
-
Sistem Logistik Bermasalah Disebut jadi Biang Kerok Macet 'Horor' Ribuan Truk di Tanjung Priok
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
Entertainment
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur