Mulai tanggal 11 Januari 2023 kemarin, ‘Hero’ sudah dapat disaksikan di seluruh Indonesia. Film musikal Korea ‘Hero’ ini besutan sutradara kondang Yoon Je Kyun dengan set waktu ketika Korea masih dalam penjajahan Jepang. Film tersebut diadaptasi dari pertunjukan musikal dengan judul yang sama.
Dibintangi oleh Jung Sung Hwa dan Kim Go Eun sebagai pemeran utama, sudahkah kamu tahu daftar pemain film musikal Korea ‘Hero’? Jika belum, simak daftar pemain film musikal Korea ‘Hero’ di bawah ini.
Kim Go Eun
Perankan karakter utama, Kim Go Eun didapuk sebagai Seol Hee. Sudah tidak jadi rahasia lagi, Kim Go Eun merupakan aktris bertalenta yang serba bisa. Selain kemampuan aktingnya yang memukau dan totalitas, aktris kelahiran 2 Juli 1991 ini juga memiliki suara indah. Melalui film ini kamu bisa menyaksikan Kim Go Eun memamerkan kebolehannya sebagai penyanyi.
BACA JUGA: Trailer Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang Bocor di Twitter, Warganet Nyesek
Memulai debut aktingnya di layar lebar bertajuk ‘Eungyo’ tahun 2011, saat ini drama-drama yang diperankan oleh Kim Go Eun menjadi sangat populer dan memiliki rating tinggi, seperti ‘Guardian: The Lonely and Great God,’ ‘The King: Eternal Monarch,’ ‘Yumi’s Cell’ dan ‘Little Women’.
Jung Sung Hwa
Aktor Korea Selatan satu ini memang jarang terlihat di layar kaca, pasalnya Jung Sung Hwa lebih aktif membintangi film layar lebar. Jung Sung Hwa masuk ke dalam daftar pemain film musikal ‘Hero’ sebagai Ahn Jung Geun.
Fun Fact! Diangkat dari film musikal yang pertama kali ditampilkan pada 26 Oktober 2009. Jung Sung Hwa juga memerankan Ahn Jung Geun dalam musikal asli dan versi filmnya.
Park Jin Joo
Bergabung dengan film ‘Hero’, Park Jin Joo memerankan karakter Ma Jin Joo. Park Jin Joo memang memiliki suara emas yang tidak kalah bagus dengan idol K-Pop.
BACA JUGA: Daffa Wardhana dan Lutesha Jalin Hubungan Rumit di Film Panduan Mempersiapkan Perpisahan
Bahkan kemampuan vokal aktris ‘It’s Okay Not to be Okay’ ini sudah sering ditampilkan di televisi. Jin Joo juga membuka channel YouTubenya dan mengunggah cover lagu di sana.
Lee Hyun Woo
Lee Hyun Woo sudah berkecimpung di dunia akting sejak masih belia. Ia debut sebagai aktor cilik di Korea Selatan dan membintangi drama ‘The Return of Iljimar’ dan ‘Queen Seon Deok’.
Lee Hyun Woo ikut berperan dalam film musikal ‘Hero’ sebagai Yoo Dong Ha.
Na Moon Hee
Siapa yang sudah tidak asing dengan aktor veteran satu ini? Na Moon Hee ikut bergabung menjadi pemain film musikal Korea ‘Hero’.
Ia kerap mendapatkan peran sebagai nenek si karakter utama. Tetapi di drama musikal ‘Hero’, aktris 81 tahun ini berperan sebagai Jo Maria.
Nah, itu dia daftar pemain drama musikal Korea ‘Hero’. Ayo buruan nonton drama musikal ‘Hero’ di bioskop sekarang!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Makin Blak-blakan, Aaliyah Massaid Akui Bucin Ke Thariq Halilintar: Kamu Juara di Hati Aku
-
Mengenal Li Ran, Princess Eropa dari Asia Pertama, Istri dari Pangeran Charles Belgia
-
Fans Fuji Kecewa Konten Eksklusif Tersebar: Jadi Percuma Bayar
-
Nyanyi 'Cundamani' di Hadapan Happy Asmara, Celetukan Niken Salindry Bikin Ngakak Satu Venue
-
ARMY Next Level! Wanita Ini Pamer Rumah Berkonsep BTS, Semua Serba Ungu
Artikel Terkait
-
Sinopsis Officer on Duty, Film Thriller India Dibintangi Kunchacko Boban
-
Film Komang Tayang Lebaran, Angkat Kisah Cinta Raim Laode
-
Yoo Ah-in Mangkir Promosi Film Baru Usai Bebas dari Penjara
-
Drama IU dan Park Bo Gum, When Life Gives You Tangerine Rilis Trailer Utama
-
Kat Graham Siap Usut Kasus Kriminal di Film Duplicity, Rilis 20 Maret 2025
Entertainment
-
dearAlice Ungkap Rindu pada Seseorang yang Tak Tergapai di Lagu 'Ariana'
-
Sinopsis Officer on Duty, Film Thriller India Dibintangi Kunchacko Boban
-
Ghea Indrawari Pertanyakan 'Apa Itu Konsep Bahagia?' di Lagu Terbaru
-
Sinopsis 'Jagal Teluh', Ketika Dendam Berujung Teror Mengerikan
-
Jennie dan Doechii Rayakan Hidup dengan Penuh Keberanian di Lagu 'Extral'
Terkini
-
Buku Selamat Menunaikan Ibadah Puisi, Sekumpulan Puisi Karya Joko Pinurbo
-
Menara Pandang Tele, Tempat Terbaik untuk Menyaksikan Persona Alam Samosir
-
Review Novel 'Fathers and Sons': Benturan Generasi yang Tak Terhindarkan
-
Ulasan Novel Catching Fire (Tersulut): Penuh Momen Epik dan Intrik Politik
-
Mahasiswa PMM UMM Membuat Inovasi Lampu Cerdas yang Bisa Menyala Otomatis