Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | M. Fuad S. T.
Film Bayi Ajaib 2023 (IMDb)

Menjadi kaya raya dan hidup berkecukupan memang menjadi sebuah hal yang diimpikan oleh sebagian besar manusia yang ada di dunia ini. Namun, apa jadinya jika ada konsekuensi yang sangat berat sebagai syarat menjadi kaya raya? Tentu hal tersebut akan membuat kita merasa tak ada gunanya menjadi kaya raya, bukan?

Hal itu pula yang terjadi pada Kosim (diperankan oleh Vino G Bastian), yang tiba-tiba saja menjadi kaya raya karena menemukan emas di sungai desanya, Hirupbagja. Merasa taraf hidupnya telah meningkat, Kosim segera menikahi Sumi (diperankan oleh Sara Fajira) dan hidup berkecukupan dengan status sebagai juragan tanah.

BACA JUGA: Peta Kekuatan Timnas Uzbekistan U-20, Calon Lawan Indonesia di Piala Asia U-20 2023

Namun sayangngya, kebahagiaan dan kenyamanan hidup yang mereka miliki harus dibayar dengan mahal. Ketika anak mereka lahir, Didi (diperankan oleh Rayhan Cornelis Vandennoort), sukmanya telah dirasuki oleh arwah Albert Dominique (diperankan oleh Willem Bevers) dari masa lalu nan haus darah. Tentu saja, jiwa haus darah Albert yang berada di tubuh Didi kerap kali melakukan teror, dan membuat kehidupan warga desa menjadi tak tenang.

Kosim yang sejatinya mengetahui hal ini, terpaksa harus diam dan berusaha untuk menutupinya demi bisa meraih ambisi sebagai kepala desa. Terlebih lagi, dalam pencalonan kepala desa ini, Kosim harus berhadapan dengan Soleh (diperankan oleh Teuku Rifnu Wikana), yang telah mengantongi simpati dan sebagian besar warga desa.

Meski semula bergeming, Kosim pada akhirnya melawan teror Didi yang dikendalikan oleh arwah Albert karena arwah tersebut mulai berbalik mengancam kehidupan keluarganya. Bukan sebuah harga yang murah, karena untuk melawan teror dan membebaskan Didi, Kosim harus berhadapan dengan Dorman (diperankan oleh Adipati Dolken), seorang dukun ilmu hitam yang memiliki agenda untuk membalaskan dendam kakek buyutnya terhadap orang-orang yang menghancurkan keluarganya.

BACA JUGA: Terpopuler Lifestyle: Rizky Billar Pamer Parfum Jutaan, Kaesang Masak untuk Erina

Semakin seru bukan kisah dalam film ini? Jika penasara, teman-teman bisa menyaksikan film berjudul Bayi Ajaib yang telah dirilis pada tanggal 19 Januari 2023 lalu.

Sekadar informasi, film ini merupakan remake dari film yang berjudul serupa dan dan dirilis pada tahun 1982 lalu. Meskipun ini merupakan film remake, namun untuk kengerian dan keseraman yang disajikan, tak kalah dari versi terdahulunya lho. Apalagi film ini juga dibintangi oleh bintang-bintang berkelas dunia perfilman Indonesia.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

M. Fuad S. T.