Dilansir dari Kbizoom (11/8/2023), secara resmi dikonfirmasi bahwa Yoon Se Ah akan mengambil peran dalam drama ‘Perfect Family’. Yoon Se Ah akan bersatu dengan Kim Byung Chul, yang sebelumnya juga mengkonfirmasi perannya dalam drama ini.
Park Ju Hyun dikabarkan juga sedang dalam tahap pembicaraan untuk bergabung. Dia dilaporkan akan menggantikan peran Jung Ji So.
Kembalinya Yoon Se Ah dalam ‘Perfect Family’, akan menjadi comebacknya ke dunia K-Drama setelah dua tahun. Drama terakhir yang dibintanginya adalah ‘Snowdrop’ bersama dengan Jung Hae In dan Ji Soo Blackpink.
Drama ini akan menjadi reuninya dengan Kim Byung Chul setelah lima tahun. Keduanya pernah menjadi pasangan suami istri dalam drama ‘Sky Castle’ yang populer pada tahun 2018.
Yoon Se Ah dikenal telah membintangi banyak judul drama, diantaranya ‘melting Me Softly’, ‘Just Between Lovers’, ‘Stranger’, ‘Gu Family Book’, ‘A Gentleman's Dignity’, dan masih banyak lagi.
Sementara itu, drama ‘Perfect Family’ kemungkinan akan menjadi drama kedua Park Ju Hyun yang akan datang. Aktris ini sebelumnya dikonfirmasi menjadi pemeran utama dalam drama ‘Newsletter’ serta film ‘You Will Die After Six Hours’ dan ‘Drive’.
‘Perfect Family’ sendiri akan menceritakan kisah di seputar keluarga Choi Sun Hee (Park Ju Hyun), sebuah keluarga sempurna yang tampak bahagia. Namun, setelah temannya, Kyung Ho meninggal mereka menghadapi cobaan besar. Drama ini diangkat berdasarkan pada webtoon berjudul sama yang ditulis oleh Nyangpa dan diilustrasikan oleh Joo Eun.
Menyadur dari Mydramalist (11/8/2023), Yoon Se Ah akan memerankan karakter ibu rumah tangga bernama Han Eun Joo. Setelah kehilangan putranya karena kecelakaan, dia memutuskan untuk mengadopsi dan membesarkan Choi Sun Hee. Demi melindungi putrinya itu, dia berubah menjadi orang yang menakutkan dan tidak peduli dengan orang lain.
Kembali menjadi pasangan suami istri, Kim Byung Chul akan memerankan sosok Choi Jin Hyuk, pengacara terkenal di sebuah firma hukum besar. Dia memilih berhenti dari pekerjaannya sebagai jaksa untuk melindungi sang putri.
‘Perfect Family’ akan menjadi drama Korea pertama yang disutradarai oleh Isao Yukisada. Sutradara Jepang yang terkenal dengan film ‘Crying Out Love, in the Center of the World’. Drama ini akan menunjukkan nilai-nilai berharga dan keindahan yang jarang ditunjukkan saat ini melalui sebuah keluarga.
Drama ‘Perfect Family’ direncanakan juga akan ditayangkan di OTT Global Platform.
Baca Juga
-
Jadi Villain di Drama Korea Good Boy, Oh Jung Se Jelaskan Detail Karakternya
-
Fakta Menarik di Balik Layar 'Good Boy', Park Bo Gum Latihan Tinju 6 Bulan!
-
Sinopsis Series I Love 'A Lot Of' You, Comeback Akting Nanon Korapat!
-
Webtoon vs Drama 'Weak Hero Class 2', Mana yang Lebih Seru? Ini Bedanya!
-
6 Karakter Penting dalam Drama 'Dear Hongrang', Dibintangi Lee Jae Wok
Artikel Terkait
-
5 Rekomendasi Drama Korea tentang Perjalanan Waktu, Punya Alur yang Unik
-
Kim Se Jeong Bawakan Lagu Ballad untuk OST Drama Korea 'The Uncanny Counter 2'
-
Bintangi Drama Korea Behind Your Touch, Lee Min Ki Ungkap Kesan Kerja Bareng Ji Min
-
Cepat Hafal Dialog, Lim Ji Yeon Tak Perlu Bawa Naskah ke Lokasi Syuting
-
Drama Korea 'Jeong Nyeon' Umumkan Jejeran Main Cast, Bertabur Bintang!
Entertainment
-
Kim Soo-hyun Terancam Digugat Rp70 Miliar Imbas Pembatalan Fan Meeting
-
Sinopsis The Prisoner of Beauty Episode 1: Pernikahan Politik
-
Selain The Prisoner of Beauty, Ini 7 Drama China Garapan Sutradara Deng Ke
-
5 Kisah Cinta Yokai Paling Menarik dan Mengharukan dalam Anime
-
Series Alice in Borderland 3: Mengungkap Dunia Borderland Sesungguhnya
Terkini
-
2 Nama yang Berpeluang Gantikan Denny Landzaat jika Tinggalkan Timnas Indonesia
-
Ulasan Novel How to End A Love Story:Ketika Cinta Harus Bertemu Luka Lama
-
Alfredo Vera Masuk Nominasi Pelatih Terbaik Usai Selamatkan Madura United
-
Ulasan Buku Finding My Bread, Kisah si Alergi Gluten Membuat Toko Roti
-
Di Balik Tren Quiet Quitting: Tanda Karyawan Lelah atau Perusahaan Gagal?