Saipul Jamil atau yang kini berganti nama menjadi King Saipul Jamil memenuhi panggilan penyidik dan memberikan keterangan terkait laporan atas dugaan pencemaran nama baik yang dilayangkannya pada sang mantan istri, Dewi Perssik, pada Rabu (30/8/2023).
Didampingi oleh kuasa hukumnya, Saipul Jamil menjalani sesi pemeriksaan oleh penyidik selama kurang lebih 3 jam di Polda Metro Jaya.
Dalam pemeriksaan tersebut, Saipul Jamil mengungkap bahwa ia telah menjawab 16 pertanyaan dari penyidik dengan jujur dan sebenar-benarnya.
"Ada 16 pertanyaan," ungkap mantan suami Dewi Perssik itu, mengutip dari kanal YouTube Intens Investigasi pada Kamis (31/8/2023).
"Yang jelas intinya di situ saya memberikan keterangan yang seterang-terangnya dan sejujur-jujurnya, tidak ada yang ditutup-tutupi," timpalnya.
Tim kuasa hukum yang mendampingi Saipul Jamil, Vitalis Jenarus, memberikan penjelasan lebih lanjut mengenai fokus dari pemeriksaan tersebut. Vitalis menjelaskan bahwa pemeriksaan ini difokuskan pada latar belakang permasalahan antara Saipul Jamil dan Dewi Perssik yang terjadi di media sosial.
"Fokus pemeriksaan hari ini adalah dimulai dari latar belakang apa yang terjadi antara pelapor, klien kami, dengan terlapor di sosmed," ujar Vitalis Jenarus.
"Klien kami telah menjelaskan dengan baik, dengan lugas (terkait) apa sih peristiwa yang melatarbelakangi sehingga terjadi upload video pada tanggal 21 Juli dan 22 Juli," sambungnya melanjutkan.
Indra Simanjuntak, yang juga merupakan bagian tim kuasa hukum Saipul Jamil, mengonfirmasi bahwa pihaknya telah menyiapkan sejumlah fakta dan bukti yang berkaitan dengan laporan yang mereka ajukan terhadap Dewi Perssik.
Ia menambahkan harapannya agar fakta-fakta dan bukti yang disiapkan tersebut dapat memperkuat posisi mereka dalam kasus ini serta dasar laporan mereka ke depannya.
Saipul Jamil sendiri berharap kasus ini dapat memberikan efek jera untuk Dewi Perssik agar lebih berhati-hati dalam menyampaikan pernyataan di media maupun di platform-platform lainnya.
Kasus ini semakin memanas di tengah-tengah publik setelah Dewi Perssik dilaporkan atas dugaan pencemaran nama baik oleh Saipul Jamil. Kedua belah pihak sebelumnya telah terlibat dalam polemik dan konflik yang menjadi sorotan hingga perseteruan inipun bergulir ke jalur hukum.
Baca Juga
-
Produksi Serial Prekuel Pacific Rim Dilanjutkan dan Tayang di Prime Video
-
Hailee Steinfeld Akhirnya Kembali Bermusik Lewat Soundtrack Film Sinners
-
Demi Moore Ngaku Sudah Prediksi Mikey Madison yang Menangkan Piala Oscar
-
Berlatar Perang Dunia II, Film Mosquito Bowl Resmi Umumkan Dua Pemain
-
Cate Blanchett Isyaratkan Ingin Pensiun dari Dunia Akting: Aku Mau Berhenti
Artikel Terkait
-
Bandingkan Agnez Mo dan Nikita Mirzani, Dewi Perssik: Wanita Berprestasi Pasti Mantap
-
Wawali Surabaya Dilaporkan Polisi! Gara-Gara Bela Pekerja yang Ijazahnya Ditahan?
-
Nominal THR Dibandingkan dengan Ayu Ting Ting, Dewi Perssik Beri Reaksi Tak Terduga
-
Profil Neng Dessy, Pacar Saipul Jamil yang Tajir dan Punya Profesi Mentereng
-
Tak Sekadar Duet, Saipul Jamil Akhirnya Blak-blakan Ungkap Status Hubungan dengan Pedangdut Ini
Entertainment
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Raih Nobel Sastra 2024, Han Kang Siap Rilis Buku Baru 'Light and Thread'
-
Produksi Serial Prekuel Pacific Rim Dilanjutkan dan Tayang di Prime Video
-
Kembali Diperbincangkan, Teman dan Rekan Sebut Mental Justin Bieber Kacau
-
5 Momen Paling Ditunggu Penggemar Manhwa di Anime Solo Leveling Season 3
Terkini
-
Simpel dan Elegan! Begini 4 Gaya Harian Soft Classy ala Kim Ji-yoon
-
Review Film Pengepungan di Bukit Duri: Tamparan Emosional dan Jerit Sosial
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
-
Review Sinners: Bukan Film Soal Vampir Doang
-
Novel Petualangan ke Tiga Negara: Perjalanan Edukasi yang Sarat Pengetahuan